SuaraBali.id - Program vaksinasi Covid-19 dari Pemerintah Karangasem, Bali demi mewujudkan zona hijau di kawasan tersebut disambut antusias oleh masyarakat.
Kondisi itu membuat pelaksanaan vaksinasi berbasis banjar di setiap kecamatan mampu melampaui target sasaran yang diharapkan.
Di kecamatan Manggis, vaksinasi Covid-19 dengan vaksin AstraZeneca dilaporkan sangat disambut antusias oleh para warga setempat.
Hasil pantauan Wakil Bupati Karangasem Wayan Artha Dipa bersama Sekda Sedana Merta secara terpisah di 15 titik pos vaksinasi, menyingkap jumlah warga yang tervaksin mencapai 9.000 orang dari target awal 8.000.
"Ternyata sangat antusias. Siang ini saja dilaporkan masyarakat yang divaksin sudah melampaui target," kata Wabup Artha Dipa dikutip dari BeritaBali --jaringan Suara.com, Selasa (25/5/2021).
Melonjaknya angka masyarakat yang ingin divaksin disebut tak lepas dari sosialisasi pemerintah dan kesadaran warga itu sendiri.
Sebelumnya vaksinasi massal berbasis banjar telah dilaksanakan di beberapa kecamatan. Diantaranya, Kecamatan Karangasem, Kecamatan Selat, Kecamatan Bebandem, Kecamatan Abang dan Kecamatan Rendang.
“Saya bersama Bapak Bupati juga tentunya sangat bahagia atas antusias masyarakat. Kita semua berharap semoga dengan menuntaskan program vaksinasi, kita bisa segera bangkit dari Pandemi Covid ini dan ekonomi masyarakat segera pulih,” ujarnya.
Baca Juga: Beredar Video Bugil Gadis Bali di Grup WhatsApp, Penyebarnya Mantan Pacar
Berita Terkait
-
Kasus Hibah APBD FKUB, DPRD Bali Didesak Beri Klarifikasi
-
Amerika Selidiki Kasus Peradangan Jantung Usai Vaksinasi Covid-19
-
Agama Hindu Dihina: Semoga Umat Hindu Bali Berhenti Sembah Batu dan Patung
-
Ragam Tanggapan Pelaku Pariwisata Soal Wacana "Work from Bali"
-
5 Air Terjun Terindah di Bali, Ada Tempat Persinggahan Nyi Ratu Kidul
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
Terkini
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat
-
Doa Bersama Penglingsir Puri dan Tokoh Lintas Agama di Bali untuk Nusantara