Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Selasa, 16 Februari 2021 | 16:46 WIB
Kain Endek Bali. (Dok. ANTARA)

SuaraBali.id - Baru-baru ini, warga Bali heboh dengan adanya aturan pakai endek setiap hari Selasa dan berlaku mulai 23 Februari 2021 mendatang.

Aturan Selasa hari pakai endek di Bali tertuang dalam Surat Edaran Gubernur Bali Nomor 04 Tahun 2021 tentang Penggunaan Kain Tenun Endek Bali/Kain Tenun Tradisional Bali yang ditandatangani pada Kamis (28/1/2021).

Dalam keterangannya, Gubernur Bali I Wayan Koster mengklaim kebijakan tersebut sebagai upaya untuk meningkatkan menggeliatkan produk IKM lokal di tengah pandemi. Terlebih endek sendiri merupakan kain tenun tradisional khas Bali.

Koster menyebut, ia mengimbau kepada seluruh warga memakai kain endek setiap Selasa. Tak hanya mereka yang bekerja di kantoran.

Baca Juga: Berlaku Mulai 23 Februari, Warga Bali Diminta Pakai Kain Endek Tiap Selasa

"Ini berlaku untuk semua, tidak hanya orang kantoran di pemerintah atau swasta, juga masyarakat umum lainnya. Pada hari Selasa itu, kemanapun melakukan aktivitas harus menggunakan pakaian bahan kain tenun endek Bali," kata Koster saat menyampaikan penjelasan terkait SE Gubernur Bali No 04 Tahun 2021 di Gedung Gajah, Jayasabha Denpasar, Kamis. (11/2/2020).

Di sisi lain, aturan tersebut menuai polemik. Di media sosial, muncul tanggapan kritis dari netizen warga Bali terkait aturan Selasa Hari Pakai Endek di Bali.

Tanggapan netizen soal Selasa hari pakai endek di Bali. (Instagram/@denpasar.viral)

Sebagian menyebut aturan wajib pakai endek memberatkan. Sebab, kain endek harganya tidak murah. Biaya untuk membeli kain endek asli lebih baik digunakan untuk menyambung hidup.

Kritik itu salah satunya disampaikan oleh politikus asal Bali Niluh Djelantik melalui akun Instagram pribadinya.

"Nah kalau mewajibakan warga Bali, di masa sekarang dengan keterpurukan yang dialamu Bali. Jangankan beli Endek. Untuk menyambung hidup saja ngos-ngisan. Gak jarang yang sudah musti jual aset dan barang di rumah. Belum lagi mikirin utang dan cicilan," tulisnya.

Baca Juga: Christian Dior Lirik Kain Endek Bali, Tapi Harus Penuhi Syarat Ini

Sementara itu, netizen lain ramai-ramai membagikan video mereka yang sudah memakai kain endek di hari Selasa meski aturan tersebut belum diberlakukan.

Bisa dilihat dari unggahan yang dibagikan @denpasar.viral, seorang pria memakai baju endek saat memanggang ayam.

Tanggapan netizen soal Selasa hari pakai endek di Bali. (Instagram/@denpasar.viral)

"Ingat hari selasa pakai endek, apapun kegiatannya harus pakai endek. Seperti tiang, pedagang ayam guling tetap pakai endek, celana kolor. Biarpun pinjam, yang penting selasa pakai endek," ujar pemilik akun @mincedi**.

Tak hanya itu, kreator Tiktok juga mengunggah videonya saat memakai baju berbahan kain endek untuk menunjukkan kepatuhan akan aturan pemerintah.

"Sebagai warga negara yang baik, kita harus ikuti imbauan pemerintah terutama Gubernur Bali. Hari selasa pakai endek. Pekerjaan saya adalah PNS (pegawai ngubung siap)," kata dia.

Videonya bisa ditonton di sini.

Load More