SuaraBali.id - Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) terjadi di dua daerah Bali yakni Denpasar dan Badung. Namun rupanya kebijakan tersebut memberikan dampak siginifikan.
Viral di Tiktok, video yang diklaim menampilkan kondisi terkini Bali saat pemberlakukan PPKM. Video itu dibagikan oleh kreator Tiktok @kevonbenedico, Rabu (20/1/2021)
Dia membagikan momen saat berkunjung ke Bali baru-baru ini lewat video "Kondisi Bali Terupdate PSSB ke 2".
Kevin bercerita sejak berangkat dari Bandara Soekarno Hatta situasi sudah sepi. Bangku-bangku di bandara tampak kosong, jauh dari hilir mudik penumpang.
Baca Juga: Turis Bali Andriana Simeonova Dibunuh, Saksi Ungkap Korban Sempat Diancam
Pesawat ke Bali yang biasanya disesaki penumpang, hanya terisi separuh karena aturan masuk Bali. Setibanya di Bandara Ngurah Rai, kondisinya tak jauh berbeda.
Dia bilang, "Bandara Bali sepi banget gak kaya biasanya. Sampai Bali banyak porter yang nawarin bantuan 'Mas saya bantu, kasih seikhlasnya',".
Kevin membandingkan situasi terkini Bali dengan sebelumnya yang sempat ramai wisatawan. Tempat wisata dan toko banyak yang tutup saat PPKM, jalanan Bali juga sepi.
Pun begitu di tempat nongkrong pinggir pantai. Penjual ramai-ramai menghampiri wisatawan, membanting harga dagangannya berharap agar dibeli karena saking sepinya.
"Lagi nongkrong aja direbutin penjual kecil. Katanya: 'bantu kami dek 10.000 aja buat makan. Beli 1 aja dek udah ngebantu kami banget'. Bener-bener ekonomi dan pariwisata Bali lagi turun banget (lagi)," tulis Kevin.
Baca Juga: Turis Bali Andriana Simeonova Diduga Dibunuh Pacar Sendiri, Orang Indonesia
Melihat tawaran para pedagang tersebut, Kevin merasa tak tega. Situasi sepi Pulau Dewata saat PPKM membuatnya iba.
Kepiluan Kevin bertahan sampai dirinya hendak balik ke Jakarta. Dia kembali menyoroti sepinya Bandara Ngurah Rai.
"Banyak pegawai dirumahkan" kata dia.
Dia pun berharap kondisi Bali bisa segera pulih pasca pemberlakuan PPKM. "Semoga semuanya kembali normal. Semangat Bali!" ujar Kevin.
Kontan saja, unggahan Kevin soal kondisi terkini Bali menyita perhatian warganet. Banyak yang mengaku sedih melihatnya.
"Sumpah mewek liatnya, aku di Baki sekeluarga kena dampak," kata Made seven 7.
"Duh nangis sih aku sebagai bali asli, tapi mau gimana," timpal Tris.
"Gapernah melihat Bali seperti ini sebelum pandemi aga sedih biasanya bali macet sampai kadang gabisa gerak. Cepat pulih dunia," kata zachh.
Sementara warganet lain menyampaikan harapan baiknya untuk Pulau Dewata.
Videonya bisa ditonton di sini.
Berita Terkait
-
Viral Rumah Tangga Hancur karena TikTok, Ini Adab Bermedia Sosial untuk Pasutri dalam Islam
-
Link Send The Song Aman? Ini Cara Bikin Pesan Lagu yang Viral di TikTok
-
Tegas! Goenawan Mohamad Wanti-wanti Prabowo: Jangan jadikan Bali Seperti Singapura atau Hong Kong!
-
Viral di TikTok! Cara Kirim Pesan Rahasia Pakai Lagu Lewat Send the Song
-
Siapa Fajar Nugros? Soroti Kasus Gunawan Sadbor yang Ditangkap karena Konten TikTok
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
Terkini
-
Turis Asal Arab Saudi Ditemukan Tak Bernyawa di Hotel Kawasan Legian
-
Bule Rusia Overstay di Bali Berdalih Tak Tahu Aturan Dan Paspornya Terselip
-
Mayat Bersimbah Darah Dengan Leher Tergorok di Taman Pancing Diduga Korban Pembunuhan
-
TPA Sarbagita Bali Rawan Longsor Saat Hujan, DLHK Kerahkan Alat Berat
-
El Nino Picu Gelombang Tinggi di Bali, BMKG Beri Peringatan Dini Pelayaran