SuaraBali.id - Sempat melarikan diri, tahanan Kejari Denpasar, Juandri Okinda, akhirnya berhasil diamankan pihak Polresta Denpasar.
Kepala Seksi Intelijen Kejari Denpasar, Kadek Hari Supriyadi,SH.,MH bahwa lelaki kelahiran 26 Januari 1995 itu telah berhasil ditangkap pada hari Minggu (17/1/2021) di Sleman Jongyakarta.
"Sudah diamankan kok. Diamankan di sebuah kamar di daerah Depok, Sleman, Yogyakarta," sebutnya dikonfirmasi, dilansir laman Beritabali, Rabu (20/1/2021).
Dibenarkannya bahwa tahanan titipan Kejari Denpasar itu terkonfirmasi positif Covid-19 setelah merujuk dari hasil tes swab saat akan dititipkan di sel tahanan Polresta Denpasar.
Baca Juga: Waduh! Juandri Okinda Kabur dari Karantina Covid-19, Ditangkap di Jogja
Dikatannya, tersangka kabur dari tempat karantina pada Rabu (6/1/2021) sekitar pukul 16.40 WITA. Dari keterangannya saat itu, tersangka berhasil kabur setelah dijemput oleh temannya. Kabar kaburnya tahanan ini, lanjut Hari, langsung disampaikan ke pihak Polresta Denpasar.
Dari penyelidikan polisi, tutur Hari, diketahui keberadaan tahanan yang kabur ini berada di Sleman. Petugas langsung melakukan penyisiran di daerah tersebut dan berhasil diamankan.
"Tahanan telah tiba di Bali tadi pagi pukul 10.25 WITA dengan pesawat Lion Air JT-924 tujuan Solo - Denpasar," tutup Hari.
Juandri telah dimasukkan ke dalam sel isolasi Covid Polresta Denpasar. Tahanan tersebut terjerat kasus narkotika dengan ancaman di atas 15 tahun penjara.
Baca Juga: Dikarantina karena Positif Covid-19, Tahanan Kejari Denpasar Kabur
Berita Terkait
-
Sosok Kepala Rutan Salemba yang Dinonaktifkan Buntut 7 Tahanannya Kabur
-
Buntut 7 Tahanan Narkoba Kabur, Yusril Perintahkan Kemen Imipas Investigasi Rutan Salemba
-
DPR Mau Bentuk Panja Pemasyarakatan Buntut 7 Tahanan Salemba Kabur, Begini Respons Menko Yusril
-
Ketua Komisi XIII Ungkap Karutan Salemba Dinonaktifkan Buntut Kaburnya 7 Tahanan Narkoba
-
Anggota Komisi XIII DPR Inspeksi Rutan Salemba Usai 7 Tahanan Narkoba Kabur, Ini Hasilnya
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Dispar Bereaksi Ketika Bali Tidak Direkomendasikan di Tahun 2025 : Tidak Ada Alasan
-
Serangan Hoaks Pilkada Bali: Polda Kewalahan Buru Buzzer TikTok & Instagram
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya
-
Spanduk Coblos Si Gundul Akan Dikembalikan ke Rumah Paslon, Satpol PP : Biar Tak Jadi Sampah
-
Hadapi Kepadatan Akhir Tahun di Bali, Kemacetan Mengerikan Tahun Lalu Diharapkan Tak Terulang