SuaraBali.id - Beberapa smartphone Android dan iOS tak lagi mendukung WhatsApp mulai Januari 2021. Batasannya adalah ponsel pintar dengan sistem operasi lebih lawas dari iOS 9 dan Android 4.0.3.
Pada halaman dukungan, WhatsApp merekomendasikan untuk menggunakan versi terbaru dari sistem operasi, agar tetap bisa mengakses dan menggunakan WhatsApp. Pengumuman ini menunjukkan bahwa semua model iPhone hingga iPhone 4 akan kehilangan dukungan untuk WhatsApp.
Dilansir dari BGR, Rabu (22/12/2020), jika kamu memiliki model iPhone 4S, iPhone 5, iPhone 5S, iPhone 6, dan iPhone 6S, maka harus segera memperbarui perangkat lunak ke iOS 9 atau versi lebih baru jika ingin terus menggunakan WhatsApp. Sebagai informasi, iPhone 6S, 6 Plus, dan iPhone SE generasi pertama dapat diperbarui ke iOS 14.
Sementara itu dalam kasus ponsel Android, tidak banyak perangkat Android yang masih menjalankan perangkat lunak lama sehingga pengumuman ini mungkin tidak memengaruhi terlalu banyak pengguna.
Beberapa daftar ponsel Android yang akan kehilangan dukungan WhatsApp antara lain HTC Desire, LG Optimus Black, Motorola Droid Razr, dan Samsung Galaxy S2. Untuk berjaga-jaga, pastikan ponsel Android pengguna memiliki sistem operasi 4.0.3 atau versi yang lebih baru.
Jika pengguna tidak tahu sistem operasi mana yang dijalankan di perangkat, pengguna dapat mengeceknya sendiri dengan membuka setelan.
Bagi pengguna Android, buka Settings > About System atau About Device lalu lihat versi Android yang digunakan perangkat.
Sementara untuk pengguna iPhone, buka Settings > General > Information dan pengguna dapat melihat versi iOS apa yang digunakan.
Baca Juga: Lawas, Samsung Beri Dukungan OS Android 11 di Galaxy S2
Tag
Berita Terkait
-
Mulai Tahun Depan Ada Fitur Video Call di WhatsApp Desktop
-
Nomor WA Diblokir Mantan Kekasih, Pria Ini Beri Balasan Cerdas
-
Kreatif Banget! Pria Ini Beri Reaksi Nyeleneh usai Nomornya Diblokir Mantan
-
Video Call di WhatsApp Desktop Tersedia Tahun Depan
-
Ponsel Android dan iPhone yang Tidak Bisa Pakai Whatsapp 2021
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
Terkini
-
Makam Jenderal Belanda Jadi Tempat Wisata Sejarah di Mataram
-
Indonesia Raih 87 Emas, 80 Perak, 109 Perunggu, Kemenpora dan BRI Salurkan Bonus Atlet
-
Wajib Dicoba! Ini Tren Sepatu Tahun 2026
-
iPad Terbaik 2026: Bandingkan Harga & Fitur, Mana Paling Worth It?
-
5 Compact Powder 'Foundation' Coverage Tinggi Bikin Wajah Mulus Seharian