SuaraBali.id - Penemuan bayi perempuan beserta ari-ari yang masih ada gegerkan warga di Warga di Jalan Pendidikan Desa Sidakarya, Denpasar Selatan. Bayi mungil tersebut ditemukan tepatnya di Yayasan Panti Asuhan K.H M Mansyur (YAPPA), Sidakarya, Denpasar Selatan Minggu (16/8/2020).
Bersama bayi lucu tersebut, disertai pula selembar kertas bertuliskan Shakira Agustin Alfa Rizqi. Bayi itu pertama kali ditemukan oleh Ibu Sarah pedagang jajan sekitar pukul 03.30 WITa.
“Setelah itu bayi tersebut dibawa masuk ke dalam panti asuhan,” ujar Perbekel Desa Sidakarya I Wayan Rena melansir beritabali.com (jaringan Suara.com), Minggu (16/8/2020).
Lebih lanjut I Wayan Rena menyebut, usai menerima laporan temuan bayi tersebut, pihaknya langsung menghubungi Pusdalops BPBD Kota Denpasar dan Polsek Denpasar Selatan untuk melakukan tindakan lebih lanjut.
Sesuai mekanisme dan prosedur bayi tersebut langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Sanglah menggunakan ambulance Damakesmas.
Saat ini polisi sudah melakukan olah TKP dan melihat rekaman CCTV yang ada di depan panti guna mencari pelaku penelantaran bayi tersebut. Ia mengatakan, orang tua yang meletakan bayi depan panti tersebut sangat tidak memiliki rasa bertanggung jawab.
“Meskipun sudah mendapat perawatan di rumah sakit pihaknya tetap melakukan koordinasi dengan Dinas Sosial Kota Denpasar dan berharap agar pihak kepolisian bisa segera menemukan pelaku pembuangan bayi itu,” ujarnya.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Denpasar, Ida Bagus Joni Ariwibawa membenarkan terkait adanya laporan penemuan bayi perempuan masih lengkap dengan ari-arinya. Ia juga berkoordinasi dan mengerahkan ambulance Damakesmas Pos Densel 4 ke lokasi penemuan bayi.
Joni mengaku, bayi sudah dievakuasi oleh petugas Damakesmas ke Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Sanglah Kota Denpasar untuk mendapatkan pemeriksaan dan perawatan lebih lanjut.
Baca Juga: Proyek Jalan Bypass-Mandalika Diundur Hingga Pertengahan 2021
Berita Terkait
-
Jalan-Jalan di Pantai Matahari Terbit Sanur, 2 Bocah Temukan Bayi Membusuk
-
Isu Calo Pembuatan SIM Beraksi di Wilayahnya, Begini Kata Polresta Denpasar
-
Nasib Buruk Calon Dokter Cantik Buang Bayi Hasil Hubungan Gelap
-
Terungkap Detik-detik Calon Dokter Cantik Buang Bayi, Malu Hamil Duluan
-
Detik-detik Pria di Denpasar Timur Tebas Punggung Sepupu Pakai Pedang
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Desain Eksklusif dan Layanan Global, BRI Visa Infinite Tingkatkan Pengalaman Nasabah Private
-
Dua Pilar Bali United Ini Siap Tempur Lagi Setelah Cedera
-
5 Mobil Pilihan Anak Muda yang Bikin Percaya Diri
-
STOP! Jangan Lakukan Kesalahan Fatal Saat Pakai Skincare, Ini Urutan yang Benar
-
iPhone Paling Layak Dibeli di Indonesia Saat Ini