Hamil 9 Bulan di Luar Nikah, Erika Carlina Ngaku Pendosa

Erika Carlina mengaku hamil 9 bulan di luar nikah dengan DJ Panda. Ia pasrah atas komentar negatif. Kekasihnya, DJ Bravy, maafkan Panda, namun proses hukum tetap jalan.

Eviera Paramita Sandi
Kamis, 24 Juli 2025 | 20:18 WIB
Hamil 9 Bulan di Luar Nikah, Erika Carlina Ngaku Pendosa
Selebgram Erika Carlina. [Dok. Antara]

Pemilik nama Bravyson itu juga tidak ingin memperpanjang masalah dengan mantan pacar kekasihnya tersebut. Dia menilai bahwa DJ Panda sudah mendapatkan sanksi sosial yang cukup berat.

"Gue juga enggak mau terlampau jauh masalah gue sama dia, karena menurut gue sanksi sosialnya juga udah berat banget buat dia," ucap DJ 37 tahun itu.

Laporan terhadap DJ Panda menurut Bravy sudah dilakukan saat pengakuan Erika Carlina di podcast Deddy Corbuzier.

"Dari hari pertama dia speak up dia udah melapor ke polisi," ujar disc jockey yang akrab disapa Vconk itu.

Baca Juga:Tanpa Helm, Ibu Hamil dan Penumpangnya Tewas dalam Kecelakaan di Nusa Penida

Namun saat disinggung soal pasal yang dikenakan kepada DJ Panda, Bravy mengaku tidak mengetahuinya lebih jauh. Ia juga enggan mencampuri permasalahan antara Erika dan DJ Panda.

"Kurang tahu sih kalau pasalnya seperti apa, karena memang gue pribadi enggak mau ikut campur, karena bukan urusan gue. Itu urusan Erika dengan Panda," tuturnya.

Disinggung soal kabar rencana pernikahannya dengan Erika, DJ Bravy enggan bicara lebih jauh.

"Ya nikah mah semua orang amin mas," imbuhnya.

Saat ini DJ Bravy hanya berharap agar Erika bisa menjalani proses persalinan dengan lancar dan melahirkan bayi yang sehat.

Baca Juga:Tujuan Upacara Megedong-gedongan Untuk Ibu Hamil di Bali

Ia juga mendoakan agar permasalahan kekasihnya itu segera selesai.

"Harapannya yang penting bayinya sehat, Erika nya sehat, semua masalah cepat selesai," kata DJ Bravy.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini