Postingan Akun TikTok Wapres Gibran Selalu Ramah Gen Z, Warganet : Kenapa Se Kiyowo Ini?

Gibran unggah video Timnas vs Bahrain di TikTok dengan *backsound* unik, jadi sorotan netizen. Pertandingan dimenangkan Indonesia 1-0.

Eviera Paramita Sandi
Senin, 31 Maret 2025 | 15:03 WIB
Postingan Akun TikTok Wapres Gibran Selalu Ramah Gen Z, Warganet : Kenapa Se Kiyowo Ini?
Postingan di akun TikTok Wapres Gibran [TikTok @gibran_rakabuming]

Timnas Indonesia sendiri berhasil meraih kemenangan 1-0 atas Bahrain di Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Pertandingan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Selasa (25/3/25) itu berhasil membuat Garuda unggul di babak pertama.

Ole Romeny berhasil membobol gawang Bahrain di menit ke-24. Ole berhasil memanfaatkan umpan dari Marselino Ferdinan, dan mengecoh Ebrahim Lufalla.

Gol ini bermula dari kecermatan Thom Haye melepas operan Panjang ke sisi kanan penyerangan Timnas Indonesia.

Baca Juga:Wapres Gibran Kunjungi Korban Erupsi Gunung Lewotobi Bagikan Mainan Anak-anak

Bola kemudian diterima oleh Marselino Ferdinan yang lantas memberikan operan ke arah mulut gawang.

Ole Romeny kemudian menyambut bola dan melakukan penyelesaian yang menaklukkan penjaga gawang Bahrain.

Hasil kemenangan ini membuat Skuad Garuda tetap bertahan di posisi 4 klasemen sementara Grup C dengan 9 poin.

Garuda ada di bawah Arab Saudi yang mengkoleksi 10 poin di posisi ketiga dan Australia di posisi kedua dengan 13 poin, lalu Jepang di peringkat teratas dengan 20 poin.

Sementara Bahrain tetap di posisi 5 dengan 6 poin. Di posisi ke 6 China dengan poin yang sama seperti Bahrain.

Baca Juga:Sebarkan Hoaks Penyekapan di Bali, Pemiik Akun TikTok Ini Terancam 12 Tahun Penjara

Dalam Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 tersebut, Presiden Prabowo Subianto hadir ditengah-tengah para penonton.

Presiden Prabowo mengucap Syukur atas kemenangan Timnas Indonesia tersebut. Pihaknya mengungkapkan bahwa perjuangan Timnas Indonesia sangat baik.

“Alhamdulillah, ya. Kita berhasil, tim nasional kita, perjuangannya cukup baik, mereka berjuang, kerja keras,” Ungkap Presiden Prabowo usai menonton pertandingan Timnas di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (25/3/25).

Kemenangan Indonesia atas Bahrain ini menurut Presiden Prabowo membuat Indonesia memiliki peluang baik untuk lolos dalam turnamen sepak bola bergengsi sedunia.

Presiden Prabowo sontak meminta Timnas untuk maju terus dan menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026.

Presiden Prabowo meyakini Indonesia bisa lolos ke Piala Dunia setelah puluhan tahun tidak bisa berpartisipasi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini