Pencarian Pendaki yang Hilang di Gunung Rinjani Dilakukan Menggunakan Drone

Saat ini Tim SAR gabungan sedang fokus melakukan pencarian terhadap Kaifat Rafi Mubar

Eviera Paramita Sandi
Sabtu, 05 Oktober 2024 | 13:56 WIB
Pencarian Pendaki  yang Hilang di Gunung Rinjani Dilakukan Menggunakan Drone
Gunung Rinjani (Instagram/@gunungrinjani.id)

SuaraBali.id - Pencarian terhadap Kaifat Rafi Mubarok (16), warga Jakarta yang hilang saat mendaki Gunung Rinjani di Lombok, dilakukan menggunakan drone oleh Kantor SAR Mataram, Nusa Tenggara Barat. Hal ini dimaksudkan untuk mempercepat penemuan korban.

Kepala Kantor SAR Mataram Lalu Wahyu Efendi mengatakan dalam upaya menemukan korban, tim SAR tidak hanya mengandalkan pencarian manual, namun penggunaan drone thermal menjadi salah satu upaya mempercepat proses pencarian.

"Drone thermal diharapkan dapat mendeteksi keberadaan korban," katanya Sabtu (5/10/2024).

Saat ini Tim SAR gabungan sedang fokus melakukan pencarian terhadap Kaifat Rafi Mubar yang dilaporkan hilang setelah jatuh ke jurang saat mendaki Gunung Rinjani pada Minggu (29/9) sore.

Baca Juga:Bocil Ini Diberi Uang Oleh Fabio Quatararo, Warganet Khawatir Jadi Kebiasaan Memalukan

Diduga korban terperosok di pegunungan arah Pelawangan menuju puncak Gunung Rinjani.

Ia terjatuh bersama rekannya, namun rekannya bisa selamat, sedangkan korban hilang dan sampai saat ini belum ditemukan.

"Penggunaan drone untuk menyisir area yang lebih luas dan yang sulit dijangkau," katanya.

Tak hanya itu, ada pula dua orang langsung ke tebing yang diperkirakan menjadi tempat jatuhnya korban dengan kedalaman mencapai 500 meter, untuk melakukan pencarian secara manual.

"Hingga saat ini korban belum ditemukan, pencarian tetap dilanjutkan," katanya.

Baca Juga:Operator Seluler Tambah Kapasitas Jaringan di Mandalika Selama Gelaran MotoGP

Medan yang sulit serta cuaca yang tidak menentu menjadi kendala dalam proses pencarian korban.

"Semoga korban bisa ditemukan dengan selamat," katanya. (ANTARA)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini