Maia Estianty Dikerubungi Penggemar Saat Nonton MotoGP Mandalika

Penonton MotoGP yang berpapasan dengan Maia langsung mendekat dan memanfaatkan momen untuk berswafoto.

Eviera Paramita Sandi
Sabtu, 28 September 2024 | 14:06 WIB
Maia Estianty Dikerubungi Penggemar Saat Nonton MotoGP Mandalika
Artis dan penyanyi Maia Estianty melayani swafoto penonton MotoGP di Sirkuit Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), Sabtu (28/9/2024). [ANTARA/Nur Imansyah]

SuaraBali.id - Artis dan penyanyi Maia Estianty ikut menonton balap motor paling bergengsi di dunia, MotoGP, di Sirkuit Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (29/9/2024).

Kendati cuaca di sirkuit Mandalika memang sangat panas, namun tak menyurutkan artis ini untuk menyapa para penggemar yang melihat kehadirannya.

Penonton MotoGP yang berpapasan dengan Maia langsung mendekat dan memanfaatkan momen untuk berswafoto.

"Mandalika panas tapi mantap," ujar Maia sambil menyapa penonton.

Baca Juga:Jokowi Akan Nonton MotoGP di Sirkuit Mandalika

Dia mengaku senang bisa menyaksikan balap motor di Sirkuit Mandalika. Terlebih hari ini merupakan sesi latihan untuk seluruh pembalap Moto2, Moto3, dan MotoGP.

Terpantau hari ini ratusan penonton mulai memadati area Sirkuit MotoGP di Mandalika sejak Sabtu pagi. Sejumlah pintu masuk dijaga ketat terutama pintu VIP.

Polisi tampak memeriksa para penonton dengan alat metal detector.

Pada kualifikasi kali ini pembalap Jorge Martin meraih pole usai menjadi yang tercepat dalam kualifikasi.

Sejumlah pembalap sempat terjatuh di sesi ini, termasuk Marc Marquez yang "crash" dua kali di Q2. Sesi kualifikasi langsung digelar setelah tuntasnya "free practice" kedua. (ANTARA)

Baca Juga:Sesi Latihan MotoGP Mandalika Hari Ini Diperkirakan Diguyur Hujan

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini