Viral Video Pria Tutup Kamera CCTV Sebelum Lakukan Aksi Pencurian di Warung Jimbaran, Sejumlah Barang Raib

Dalam beberapa menit di dalam toko, ia berhasil mencuri berbagai barang

Bella
Jum'at, 05 Januari 2024 | 09:30 WIB
Viral Video Pria Tutup Kamera CCTV Sebelum Lakukan Aksi Pencurian di Warung Jimbaran, Sejumlah Barang Raib
Tangkapan layar seorang pencuri beraksi di sebuah warung di Jimbaran, Bali. (Instagram @infobadung)

SuaraBali.id - Viral video seorang pria yang diduga sebagai pencuri dengan sengaja menutup kamera CCTV di sebuah warung sebelum melancarkan tindakan kejahatannya.

Video yang beredar di media sosial tersebut menampilkan gambar toko jus dan warung nasi di Jalan Raya Uluwatu Pecatu Jimbaran. Meskipun toko dalam keadaan tutup, semua barang masih teratur, termasuk meja dan kursi.

Namun, situasi toko yang seharusnya aman ini dimanfaatkan oleh seorang pria bertopi. Pria tersebut terlihat memasuki toko melalui pintu bagian bawah, menyembunyikan wajahnya dengan masker, dan bergerak menuju CCTV sambil membawa senter untuk penerangan.

Dengan cermat, pria tersebut mengatur kamera CCTV dengan memutar arahnya, sehingga aksinya tidak terlihat. Dalam beberapa menit di dalam toko, ia berhasil mencuri satu handphone Android, uang tunai, satu karung beras, dan empat tabung gas.

Baca Juga:Viral Video Kondisi Trotoar Jalan Raya Kuta Memprihatinkan

Kejadian ini dilaporkan terjadi pada Rabu (3/1/24) sekitar pukul 03.53 WITA.

Video aksi pencurian ini cepat menyebar di media sosial dan mendapat tanggapan dari para netizen, termasuk di akun Instagram @infobadung.

“Bes endep ngejak cctv...tegein dik,” ujar akun @billquessbento.

“pakai topi tulisan LA Aku satu keluarga punya topi LA,” sahut @uchitaitachia.

Dalam informasi yang tertulis di media sosial, sosok pria ini memiliki tinggi tubuh 175 cm dan memakai topi bertuliskan LA.

Baca Juga:Terungkap, Ini Alasan Mengapa Wanita Bali Menguncir Rambut saat ke Pura

Kontributor: Kanita Auliyana Lestari

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini