Aktif Kampanyekan Informasi Publik, BRI Borong 5 Penghargaan Anugerah Humas Indonesia 2022

Satu diantaranya adalah penghargaan untuk bos BRI.

Fabiola Febrinastri | Restu Fadilah
Minggu, 30 Oktober 2022 | 13:30 WIB
Aktif Kampanyekan Informasi Publik, BRI Borong 5 Penghargaan Anugerah Humas Indonesia 2022
Dok: BRI

SuaraBali.id - Prestasi unggul terus dicapai oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI sebagai dalah satu bank terbesar di Indonesia. Dalam acara Anugerah Humas Indonesia (AHI) 2022, BRI berhasil memborong lima penghargaan antara lain, Direktur Utama BRI, Sunarso yang dinobatkan sebagai Pemimpin /CEO Terpopuler di Media Sosial 2022, untuk kategori BUMN Tbk.

Kemudian empat di antaranya BRI Sebagai Institusi Terpopuler di Media Digital 2022,  Kategori Media Internal Sub-Kategori Video Profile Terbaik, Kategori Kanal Digital Sub-Kategori Website Terbaik, dan Kategori Kanal Digital Sub-Kategori Media Sosial Youtube Terbaik.

Puncak acara AHI 2022 yang diselenggarakan di Malang, Jumat, 28 September 2022 tersebut mengusung tema “Inovasi Keterbukaan Informasi Publik untuk Indonesia Maju”. Dalam hal ini, BRI dinilai mampu dan andal dalam menjalankan kinerja keterbukaan informasi publik dan kehumasan.

Seperti diketahui, AHI merupakan ajang kompetisi kinerja komunikasi dan keterbukaan informasi Lembaga publik di tingkat kementerian, lembaga, pemerintah daerah, Perguruan Tinggi Negeri (PTN), BUMN, anak usaha BUMN, dan BUMD se-Indonesia. AHI dianggap sebagai barometer kinerja terbaik yang dijalankan oleh praktisi humas Tanah Air.

Baca Juga:Kronologi Pesta Halloween Itaewon yang Tewaskan Ratusan Orang di Korea Selatan

Corporate Secretary BRI, Aestika Oryza Gunarto mengungkapkan, perseroan mengapresiasi penghargaan yang diberikan oleh Anugerah Humas Indonesia.

"Hal ini menjadi wujud nyata komitmen BRI terhadap keterbukaan informasi publilk. Secara berkelanjutan, BRI akan terus membangun dan memperkuat sistem informasi yang terintegrasi dalam rangka mendukung pelayanan bagi masyarakat," ujarnya.

Selama ini, lanjutnya, BRI senantiasa aktif mengkampanyekan informasi publik kepada khalayak luas. Perseroan juga melakukan edukasi di semua kanal digital, termasuk media sosial maupun media cetak dan elektronik. Informasi yang disampaikan selalu mengedepankan transparansi, akuntabilitas, serta dengan tetap mewujudkan tata kelola perusahaan yang baik.

Sebagai informasi, AHI sendiri diselenggarakan sebagai apresiasi penuh terhadap pemimpin dan badan publik yang mengejawantahkan implementasi UU Nomor 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik (KIP). Terdapat lima kategori, terdiri kategori pelayanan informasi publik, PPID, media internal, kanal digital, dan program kehumasan pemerintah.  Adapun dua kategori lain yakni pemimpin terpopuler di media digital dan institusi terpopuler di media digital dipilih oleh HUMAS INDONESIA dengan menggandeng NoLimit sebagai mitra.

Proses penjurian AHI 2022 dilakukan oleh para ahli dan pakar di bidangnya, seperti  Asmono Wikan (CEO HUMAS INDONESIA), Emilia Bassar (CEO CPROCOM), Fardila Astari(Direktur Komunikasi Rajawali Foundation), Arif Adi Kuswardono (mantan Komisioner Komisi Informasi Pusat), Janette Maria Pinariya (Wakil Rektor I LSPR), Agus Sudibyo (mantan Anggota Dewan Pers), Arya Gumilar (Managing Director BAYK Strategic Sustainability/APPRI), dan lainnya.

Baca Juga:Belajar Dari Tragedi Itaewon, Ketahui Hal Penting dan Cara Melakukan CPR Pada Korban Dengan Benar

News

Terkini

Jedar & Vincent dikaruniai anak ketiga, Hagia. Jedar senang punya anak perempuan, namun akui lelah urus 3 anak. Ia tak ingin ada jarak dengan Hagia

Lifestyle | 15:47 WIB

Luna Maya akan menikah dengan Maxime Bouttier pada 7 Mei 2025 di Bali. Meski beda usia hampir 10 tahun, mereka merasa cocok. Luna kagum gaya hidup hemat Maxime.

Lifestyle | 16:01 WIB

Buyback BBRI juga dilaksanakan dengan mengacu pada ketentuan yang berlaku, termasuk Pasal 43 Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) No. 29 Tahun 2023.

News | 13:16 WIB

Suhartini, pemilik Tien Cakes and Cookies, berhasil mengembangkan bisnis kulinernya dengan tekad yang kuat dan bantuan dari BRI.

News | 14:54 WIB

Nasi Tepeng, kuliner khas Gianyar Bali, adalah hidangan sarapan nasi lembek kaya rempah. Populer di Gianyar, terutama saat Nyepi, dan mudah dibuat sendiri di rumah.

News | 18:36 WIB

Bali larang air minum kemasan di bawah 1 liter. Kebijakan ini menuai pro-kontra, terutama dari kelompok adat dan pengusaha.

News | 17:56 WIB

BRI berkomitmen untuk terus mendorong UMKM naik kelas dan berdaya saing global.

News | 16:20 WIB

Model Bali, Sawitri, jadi sorotan karena sukses jadi model internasional meski dulu di-bully. Ia kini edukasi anti-bullying & menginspirasi, juga inisiasi platform budaya.

Lifestyle | 14:15 WIB

23% dari 3400 ton sampah harian di Bali dibuang sembarangan, mencemari sungai dan laut.

News | 12:24 WIB

Luna Maya & Maxime Bouttier dikabarkan menikah 7 Mei 2025 di Ubud, Bali. Acara privat di Como Shambhala Estate. Sebelumnya, Maxime melamar Luna di Jepang dengan cincin Rp2M.

News | 08:47 WIB

BRI terus menunjukkan komitmennya dalam mengimplementasikan Asta Cita.

News | 18:43 WIB

Jatim rencanakan kapal cepat Banyuwangi-Denpasar, Dishub Bali belum dikoordinasi, perlu kajian dampak pelabuhan & jalan.

News | 17:43 WIB

Geng 99z Hospital Playlist akan tampil spesial di spin-off "Resident Playbook" (tayang 12 April). Kim Jun Han juga kembali. Drama ini fokus pada dokter residen baru.

Lifestyle | 20:27 WIB

Bali terima 10 bus listrik hibah Korea Selatan sebagai apresiasi kebijakan ramah lingkungan. Bus akan beroperasi di Sarbagita.

News | 19:43 WIB

BRI berkomitmen untuk terus mendorong para pelaku UMKM naik kelas melalui berbagai program pemberdayaan.

News | 13:26 WIB
Tampilkan lebih banyak