Daftar Harga Dan Cara Beli Tiket Laga Bali United Vs Persija Jakarta

Fans Bali United juga dapat dengan mudah dan praktis mengamankan tempat di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

Eviera Paramita Sandi
Selasa, 19 Juli 2022 | 09:53 WIB
Daftar Harga Dan Cara Beli Tiket Laga Bali United Vs Persija Jakarta
Petugas kepolisian mengenakan masker saat melakukan penjagaan pertandingan Liga 1 2020 antara Bali United melawan Madura United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (15/3/2020). ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/aww. (ANTARA FOTO/FIKRI YUSUF)

SuaraBali.id - Hari ini (18/7/2022) Bali United akhirnya merilis skema pembelian tiket umum dalam pertandingan menjamu Persija Jakarta di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. Berikut harga dan cara beli tiket pertandingan berdasarkan kategori tribun.

Penggemar Bali United dapat langsung melakukan pemesanan tiket laga yang dihelat pada 23 Juli 2022 mendatang di Stadion Kapten I Wayan Dipta

Bali United melalui pengumuman resmi klub di Instagram menjelaskan mekanisme pemesanan tiket. Di mana seluruh pembelian dapat dilakukan via Bali United Apps.

Adapun syarat penting yang wajib ditaati penonton adalah sudah divaksin minimal dua kali bagi usia 6-17 tahun. Sementara itu, penonton berumur 18 tahun ke atas harus sudah menerima vaksin ketiga (booster).

Baca Juga:Pintu Masuk Bali Melalui Pelabuhan Gilimanuk Diperketat Menjelang KTT G20

Fans Bali United juga dapat dengan mudah dan praktis mengamankan tempat di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

Caranya, penonton wajib melakukan registrasi di Bali United App dan satu ID maksimal bisa membeli empat tiket. Kemudian, klik menu schedule lalu beli tiket.

Selanjutnya, pesan tiket sesuai pilihan tribun dan jumlah tiket yang ingin dipesan. Terakhir, pilih metode pembayaran dan segera lunasi sesuai waktu yang ditentukan.

Selepas itu, jangan lupa screen shoot barcode tiket untuk ditunjukkan saat pertandingan.

Pertandingan Bali United menjamu Persija Jakarta sendiri akan digelar pada pukul 21.00 WITA.

Baca Juga:Sejumlah Warga di Karangasem Diduga Terjangkit Chikungunya, Ada yang Tak Bisa Jalan

Laga dua tim sarat prestasi ini tentu akan diminati fans dari kedua klub tersebut.

Daftar harga tiket pertandingan Bali United melawan Persija Jakarta berdasarkan kategori tribun:

-VIP Utara dan Selatan Rp 300.00

-Regular Utara, Timur, dan Selatan Rp 60.000

-Regular Sayap Utara dan Selatan Rp 60.000

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak