Komplotan Pencuri Asal Jakarta Beraksi di Sirkuit Mandalika, 4 Ponsel Mahal Digasak

Barang bukti yang berhasil diamankan 4 buah ponsel berbagai merek yang diduga hasil curian

Eviera Paramita Sandi
Senin, 22 November 2021 | 10:27 WIB
Komplotan Pencuri Asal Jakarta Beraksi di Sirkuit Mandalika, 4 Ponsel Mahal Digasak
(Komploitan pencuri ditangkat saat pelaksanaan event WSBK di Sirkuit Mandalika, Minggu (21/11/2021). [Foto: Istimewa]

SuaraBali.id - Komplotan pencuri berusaha mengambil celah di ramainya Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, NTB. Mereka diciduk tepat di  gate 3 ketika World Superbike (WSBK) berlangsung pada Minggu (21/11/2021).

Terkini 4 orang sudah diringkus aparat kepolisisan Polda NTB. Komplotan pencuri itu diketahui berjumlah lebih empat orang, namun yang berhasil ditangkap baru 4 orang yang kesemuanya berasal dari Jakarta.

Keempat orang ini terdiri atas satu pria dan tiga perempuan masing-masing  berinisial (MA) kemudian (LO) dan (AW) untuk yang perempuannya, sementara yang laki-laki berinisial (DC). Adapun barang-barang yang dicuri adalah ponsel dengan harga di atas Rp 10 Juta.

Kronologisnya, keempat pencuri itu berhasil diringkus berdasarkan keterangan dari satu rekannya yang berhasil ditangkap terlebih dahulu di gate 3 Sirkuit Mandalika. Setelah dilakukan interogasi, polisi berhasil mengetahui identitas tiga pelaku lainnya.

Setelah dilakukan interogasi dan Polisi berhasil mengetahui identitas 3 pelaku lainnya, Tim Puma Polda NTB langsung memblokade semua jalur keluar di Sirkuit Mandalika dan di jalur keluar Pulau Lombok.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda NTB Kombes Pol Hari Brata di tempat kejadian mengatakan, dari hasil pendalaman petugasnya, bahwa komplotan pencuri itu memang sengaja datang ke Sirkuit Mandalika untuk menjalankan aksinya.

"Satu dari mereka merupakan residivis, berjenis kelamin perempuan," Jelas Hari Brata, Minggu sore.

Barang bukti yang berhasil diamankan 4 buah ponsel berbagai merek yang diduga hasil curian, dengan nilai di atas 10 Juta Rupiah.

Kontributor : Lalu Muhammad Helmi Akbar

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini