6 Makanan Khas Semarang Paling Dicari Wisatawan, Bukan Cuma Lumpia

Selain lumpia Semarang yang terkenal, ada beragam makanan khas Semarang yang unik serta patut dicoba hingga dapat kamu buat sendiri di rumah.

Pebriansyah Ariefana
Senin, 08 November 2021 | 15:52 WIB
6 Makanan Khas Semarang Paling Dicari Wisatawan, Bukan Cuma Lumpia
Lumpia kering. [Selerasa]

SuaraBali.id - Selain punya banyak pilihan kawasan wisata dan keindahan alamnya, kota Semarang juga bisa jadi alternatif wisata kuliner, yaitu makanan khas Semarang. Selain lumpia Semarang yang terkenal, ada beragam makanan khas Semarang yang unik serta patut dicoba hingga dapat kamu buat sendiri di rumah.

Apa saja makanan khas Semarang, berikut ini adalah daftar beberapa makanan khas dari kota Semarang:

1. Tahu Gimbal

Tahu Gimbal makanan khas semarang. (Instagram/@cabemicin)
Tahu Gimbal makanan khas semarang. (Instagram/@cabemicin)

Namanya yang unik cukup membuat orang penasaran untuk mencicipi kuliner khas Semarang satu ini. Tahu Gimbal merupakan makanan khas kota Lumpia yang tampilannya sekilas mirip dengan ketoprak.

Baca Juga:10 Makanan Khas Jawa Tengah: Nasi Gandul, Tiwul hingga Kamir Arab

Tahu Gimbal terdiri dari tahu goreng, rajang kol mentah, tauge, telur dan gimbal (udang yang telah digoreng dengan tepung) kemudian semua bahan tersebut dicampur dengan bumbu kacang yang khas dan tekstur yang lebih encer karena menggunakan petis udang.

2. Babat Gongso

Menikmati sajian babat gongso khas Semarang. (Shutterstock)
Menikmati sajian babat gongso khas Semarang. (Shutterstock)

Bagian lambung sapi ini memiliki citarasa gurih dan manis dari kecap. Namun juga kamu dapat mencoba babat gongso dengan cita rasa yang lebih pedas.

Lambung sapi atau babat biasanya direbus sampai empuk, kemudian dipotong kecil-kecil dan kemudian dicampur bumbu gongso (tumis).

3. Pecel Semarang

Baca Juga:6 Wisata Alam Bandungan 2021, Instagramable dan Suguhkan Pemandangan Keren

Pecel Semarang tak jauh berbeda dengan pecel pada umumnya. Sayur yang digunakan pada pecel Semarang seperti kangkung, tauge, kenikir, dan juga kol. Uniknya dari pecel Semarang selalu disajikan bersama kerupuk karak dan sate keong sebagai pelengkapnya.

4. Lumpia Semarang

Sejarah Lumpia Semarang, makanan oleh-oleh khas kota Semarang. (Suara.com/Ambar Adi Winarso)
Sejarah Lumpia Semarang, makanan oleh-oleh khas kota Semarang. (Suara.com/Ambar Adi Winarso)

Sesuai dengan julukan kotanya, Lumpia menjadi icon bagi kota Semarang. Bermula dari hasil perkawinan kuliner Tiongkok dan Jawa. Jika Kamu berada di kota Semarang akan sangat mudah untuk menjumpai beragam isian Lumpia di kota satu ini.

Isian dari lumpia Semarang adalah irisan rebung, telur, daging ayam, atau juga udang. Terdapat dua cara penyajian lumpia Semarang yaitu digoreng dan di kukus. Pada mulanya lumpia Semarang tidaklah digoreng

5. Garang Asem

Kemudian ada Garang Asem yang berbahan dasar daging ayam, disertai bumbu rempah-rempah dengan rasa asam yang mendominasi.

Selain citarasa asam, makanan ini juga memiliki cita rasa yang pedas. Garang Asem biasanya disajikan dengan daun pisang sebagai alasnya.

6. Burung Belibis Goreng

Jika kamu bosan dengan olahan daging berupa ayam, bebek,atau ikan. Semarang punya kuliner alternatif yang perlu dicoba yaitu, burung belibis goreng.

Tak hanya burung belibis tetapi terdapat beragam olahan burung lainnya.

Secara tekstur burung belibis hampir sama dengan daging ayam namun lebih lembut lagi, karena dimasak dengan api kecil dan waktu yang lama.

Kontributor : Kiki Oktaliani

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak