Destinasi Wisata Baturaden Terkini: Air Terjun Hingga Taman Miniatur Dunia

Salah satu tempat wisata yang bisa dijadikan liburan bersama keluarga adalah Baturaden.

Pebriansyah Ariefana
Jum'at, 05 November 2021 | 16:09 WIB
Destinasi Wisata Baturaden Terkini: Air Terjun Hingga Taman Miniatur Dunia
Wisata Purwokerto (Instagram @baturadenkeren)

Berbeda dari kedua curug sebelumnya, Curug Bidadari memiliki ciri khas yaitu tepat di depan air terjun terdapat tebing setengah lingkaran yang mirip seperti pintu goa.

Curug Bidadari atau disebut juga dengan nama curug Lawang, memiliki pemandangan yang sangat indah. Curug ini berlokasi di Karangsalam, Baturaden. Untuk tiket masuk yang perlu dibayar Rp14.000 saja per orangnya.

4. Curug Bayan

Jika tidak ingin melalui perjalanan yang jauh dan terjal, Curug Bayan bisa menjadi pilihan untuk menikmati dinginya udara Baturaden. Meskipun tidak berada di dalam hutan dan air terjun yang tidak terlalu tinggi, namun pemandangan di disini tidak kalah cantiknya.

Baca Juga:5 Wisata Purbalingga Terpopuler, Jalan-jalan ke Kota Curug Nikmati Air Tejun Terindah

Kelebihan curug ini adalah bertingkat, sehingga air terjun yang jatuh akan mengalir di bebatuan yang menyerupai anak tangga. Curug Bayan berlokasi di Ketenger, Baturaden. Untuk harga tiket masuknya hanya Rp5.000 saja.

5. Telaga Sunyi

Seperti namanya telaga ini jauh dari pusat keramaian karena keberadaanya di tengah hutan. Jika berada di sini akan merasakan kesunyian dan ketenangan. Ditemani dengan kicauan burung, gemercik air hingga suara pepohonan yang diterpa angin.

Telaga Sunyi yang berlokasi di Limpakuwus, Sumbang hanya mematok harga tiket masuk Rp13.000 saja.

6. Pancuran Pitu dan Pancuran Telu

Baca Juga:Viral Sopir Ambulans Antar Jenazah Purwokerto-Bali 15 Jam, Gelap Dan Sepi

Pancuran Pitu dan Pancuran Telu merupakan destinasi wisata alam dengan perpaduan pengobatan. Karena di sini merupakan pemandian air panas yang mengandung belerang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini