10 Wisata Medan Paling Terkenal: Gedung London Sumatera Hingga Wisata Merci

Kota ini merupakan kota terbesar ketiga di Indonesia setelah DKI Jakarta dan Surabaya serta kota terbesar di luar pulau Jawa.

Pebriansyah Ariefana
Kamis, 04 November 2021 | 10:50 WIB
10 Wisata Medan Paling Terkenal: Gedung London Sumatera Hingga Wisata Merci
Avros Park Medan (@avrosparkmedan)

Museum pribadi dari T. B. Silalahi atau biasa disebut Museum Jejak Langkah dan Sejarah TB. Silalahi ini terletak di Jl. Pagar Batu No 88, Desa Silalahi, Kecamatan Balige. Museum pribadi tersebut berisi perjalanan hidup TB Silalahi mulai dari anak pengembala kerbau hingga menjadi seorang jendral.

3. Rumah Ladang Pamah Simelir

Melepas penat dengan menikmati pemandangan pegunungan yang indah dan memiliki suasana yang sejuk ada di Rumah Ladang Simelir. Wisata ini juga menyediakan camping sehingga bisa menghabiskan waktu bersama keluarga di akhir pekan.

Rumah Ladang Simelir juga menyediakan olahraga panah dan Tracking Kolam Abadi. Berlokasi di Rumah Ladang Pamah Simelir, Ujung Bandar, Sei Bingai, Kabupaten Langkat.

Baca Juga:Warga Medan Serahkan Sepasang Kucing Ini ke BBKSDA Sumut

4. Juma Bakal Dokan

Juma Bakal merupakan destinasi wisata yang menyajikan pemandangan alam yang indah. Pengunjung bisa menginap di Juma Bakal, berbagai jenis kamar yang disediakan seperti villa atau tenda. Destinasi wisata ini terletak di Jl. Desa, Dokan, Kabanjahe, Kabupaten Karo, Sumatera Utara.

5. Gedung London Sumatera

Salah satu ikon Kota Medan yaitu Gedung Londo Sumatera yang terletak di Jl. Ahmad Yani No 2, Kesawan, Kecamatan Medan Bar., Kota Medan. Gedung peninggalan Belanda ini memiliki daya tarik karena bentuk bangunan yang kuno. Gedung yang biasa disebut dengan Gedung Lonsum ini buka setiap hari mulai pukul 08.00-17.00 WIB.

6. Museum Negeri Provinsi Sumatera Utara

Baca Juga:Edy Rahmayadi Minta Warga Lapor Jika Harga Tes PCR di Atas Rp 300 Ribu

Museum Negeri Provinsi Sumatera Utara merupakan sebuah museum umum berdasarkan koleksi yang dimilikinya. Sebagian besar koleksinya berasal dari Sumatera Utara seperti masa prasejarah, klasik pengaruh Hindu-Buddha, Islam, hingga sejarah perjuangan masa kini. Di tahun 2005, Museum yang diresmikan pada 1982 ini sudah menyimpan kurang lebih 6.799 koleksi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak