SuaraBali.id - Setelah mengalami pendarahan otak, kondisi komedian Tukul Arwana kini sudah mulai menunjukkan perkembangan. Terbaru, presenter komedi 57 tahun itu disebut sudah mulai bisa bicara.
Tukul Arwana sebelumya hanya bisa merespons lawan bicaranya dengan mengedipkan mata dan menggerakkan tangan. Kalau pun bicara, hanya sebatas menggumam.
"Berbicara sudah, tapi belum maksimal mas. Tapi, satu, dua kalimat sudah bisa," kata manajer Tukul Arwana, Rizki Kimon saat dihubungi MataMata.com, Kamis (7/10/2021).
Adapun perkembangan kesehatan Tukul Arwana itu ditunjukan melalui proses pemindahan dari ruang ICU ke ruang perawatan.
"Sudah dipindah ke VVIP mas, sejak kurang lebih empat hari yang lalu," ujar Rizki.
Kendati begitu, ia mengatakan sampai saat ini, Tukul Arwana masih makan dan minum melalui cairan infus saja.
"Secara normal belum (makan), masih dibantu lewat selang. Masih lewat kemarin," imbuh Rizki Kimon.
Sebelumnya, Tukul Arwana dilarikan ke Rumah Sakit Pusat Otak Nasinal, Cawang, Jakarta Timur karena mengalami pendarahan di otak pada Rabu (22/9/2021) malam.
Selang beberapa jam, dokter memutuskan untuk melakukan operasi terhadap presenter Ini Talkshow tersebut.
Dokter menyimpulkan terdapat pendarahan yang terjadi di otak dan kemungkinan terjadi karena hipertensi. Karenanya, tim medis langsung memutuskan melakukan operasi pada Tukul Arwana.
Operasi berlangsung sekitar tiga jam dan berjalan lancar. Menurut keluarga, kondisi Tukul Arwana kian membaik.
Kini, ia pun sudah dipindah dari ruang ICU ke ruang perawatan atau VVIP. Hal ini mengingat, kondisi sang pelawak mengalami kemajuan kesehatan yang signifikan. (Muhammad Anzar Anas)