Jerinx SID Ingin Anaknya Bantu Melawan: Tak Jadi Robot Anti Sosial Diperbudak Algoritma

Kata Jerinx, semakin ia memiliki banyak anak, maka semakin kuat pula perlawanannya terhadap sesuatu yang melemahkan kemanusiaan anak cucunya.

Pebriansyah Ariefana
Senin, 28 Juni 2021 | 11:28 WIB
Jerinx SID Ingin Anaknya Bantu Melawan: Tak Jadi Robot Anti Sosial Diperbudak Algoritma
I Gede Ari Astina atau Jerinx SID ingin Nora Alexandra lahirkan banyak anak untuk membantunya melawan ketidakadilan. (kolase)

SuaraBali.id - I Gede Ari Astina atau Jerinx SID ingin Nora Alexandra lahirkan banyak anak untuk membantunya melawan ketidakadilan. Hal tersebut terungkap dari curhatannya di media sosial Instagram.

Jerinx pun menyinggung soal perlawanan dalam alasannya.

Kata Jerinx, semakin ia memiliki banyak anak, maka semakin kuat pula perlawanannya terhadap sesuatu yang melemahkan kemanusiaan anak cucunya.

“Semoga semesta lekas memberi kita momongan ya Ma. Makin banyak momongan, maka makin kuat pula Papa ‘melawan’ apapun itu yang melemahkan kemanusiaan anak cucu kita,” tulis Jerinx di Instagram miliknya, Senin (28/6/2021).

Baca Juga:Top 5 SuaraJogja: Nasib Pemuda Papua yang VIral Makan Nasi Tahu Saat Seleksi TNI

Kemudian, penabuh drum Superman Is Dead (SID) itu juga menginginkan buah hatinya kelak tumbuh menjadi manusia yang tidak diperbudak oleh algoritma.

Kabar gembira kemungkinan Nora Alexandra hamil.
Kabar gembira kemungkinan Nora Alexandra hamil.

“Kita ingin mereka tumbuh sebagai manusia layaknya kita, bukan sebagai robot anti sosial yang diperbudak algoritma," kata Jerinx.

Jerinx juga menginginkan anaknya sebagai pribadi yang merdeka, yang tak pernah ragu bersuara meski hak-haknya dipenjara.

“Kita harap mereka tumbuh sebagai tunas merdeka yang tak pernah ragu bersuara ketika hak-nya dipenjara,” papar Jerinx

Di penghujung tulisannya, Jerinx mengatakan ia bersama Nora Alexandra akan melahirkan petarung, gangster dan bidadari yang berani mengabdi untuk leluhur Bali.

Baca Juga:Netizen Kejam! Calon Bayi Nora Alexandra dan Jerinx SID Disumpahi

“Kita akan melahirkan barisan petarung, gangster dan bidadari yang berani mengabdi untuk leluhur Bali yang agung ini,” pungkas Jerinx.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini