Indro Warkop Positif COVID-19, Minta Doa Banget

Indro Warkop mengaku jarang bertemu orang luar selain keluarga yang ada di dalam rumahnya. Pada unggahan tersebut, ia juga menjelaskan kronologinya.

Pebriansyah Ariefana
Rabu, 23 Juni 2021 | 11:30 WIB
Indro Warkop Positif COVID-19, Minta Doa Banget
Indro Warkop beri pesan bijak ke pengendara moge. (YouTube/Human on Wheels)

SuaraBali.id - Indro Warkop positif COVID-19. Hal itu diumumkan dalam akun Instagram miliknya, @indrowarkop_asli, Rabu siang.

Indro Warkop mengaku jarang bertemu orang luar selain keluarga yang ada di dalam rumahnya. Pada unggahan tersebut, ia juga menjelaskan kronologinya.

“Mau mengabarkan melalui hasil PCR saya tanggal 22 Juni 2021, saya positive Covid-19. Rasanya gak ketemu selain orang rumah dalam seminggu ini. Mungkin imun sedang drop. Ada sempat ke Allfresh baru kemarin dan fisioterapi di RS minggu kemarin,” ungkap dia seperti dilansir Solopos.com.

Pria berusia 63 tahun ini juga meminta kepada pihak yang pernah berinteraksi dengan dia dalam waktu dekat segera melakukan tes swab PCR.

Baca Juga:Update Covid-19 Global: Varian Delta Jadi Ancaman Terbesar Pandemi

“Apabila ada yg merasa perlu swab karena berinteraksi dengan saya, silahkan. Orang rumah baru saja di PCR lagi,” imbuh dia.

Pada kesempatan itu, Indro Warkop positif Covid-19 meminta doa kepada netizen agar segera diberi kesembuhan dan tak muncul gejala berat. Hal ini mengingat dia sudah divaksinasi Covid-19.

“Semoga vaksin bekerja membantu pemulihan & saat ini saya isomand di kamar terpisah di rumah dengan pantauan dokter secara berkala. Ayo semua perketat protokol kesehatan. Saya sangat patuh masih bisa kena. Semangat para pejuang Covid!” tutup dia.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini