SuaraBali.id - Prakiraan cuaca hari ini Kamis (5/11/2020), Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi langit Bali cerah berawan.
Hanya sebagian wilayah berawan di siang hari yakni Mengwi dan Singaraja. Saat malam hari wilayah yang berawan antara lain Bangli, Gianyar, Semarapura dan Tabanan.
Sementara untuk suhu dan kelembapan udara cukup bervariasi. Wilayah Amplapura, Gianyar, Mengwi, Semparapura, Singaraja dan Tabanan bersuhu 23-32 derajat celcius dengan kelembapan udara 70-90 persen.
Untuk Negara dan Bangli bersuhu 22-31 derajat celcius dengan kelembapan udara 75-95 persen. Adapun Denpasar berbeda dengan wilayah lainnya.
Baca Juga:Jumlah Siklon Tropis di atas Normal, Masyarakat Diminta Waspada
BMKG memperkirakan suhu Denpasar 23-33 derajat celcius dengan kelembapan udara 70-90 persen.
Warga pun diminta waspada terhadap potensi gelombang tinggi air laut mencapai 2 meter atau lebih di sekitar Selat Bali bagian selatan, Selat Lombok bagian selatan dan Samudera Hindia selatan Bali.