SuaraBali.id - Jerinx SID mengungkapkan jika dia bebas penjara akan fokus ke keluarga. Setelan itu, Jerinx SID dan istrinya, Nora Alexandra akan fokus program mempunyai anak.
Hal itu diungkapkan Nora Alexandra sendiri. Menurut Nora Alexandra, itu pengakuan suaminya sendiri.
Nora Alexandra awalnya mengungkapkan tak mengizinkan sang suami, Jerinx SID terjun ke dunia politik.
Hal ini disampaikan Nora melalui unggahan di akun Instagram pribadinya @ncdpapl, Rabu (28/9/20202).
Baca Juga:Nora Alexandra Blak-blakan Tak Restui Jerinx SID Terjun ke Politik
"Dia sudah berjanji nanti bebas, dia akan lebih fokus ke istrinya (Nora), fokus berkeluarga dan memiliki anak. Dan fokus bikin-bikin lagu, menulis puisi," tulisnya seperti dikutip SuaraBali.id, Kamis (24/9).
![Unggahan Nora Alexandra [Instagram/@ncdpapl]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/08/07/98261-unggahan-nora-alexandra-instagramatncdpapl.jpg)
Hapus akun Instagram
I Gede Ari Astina atau Jerinx SID menjalani sidang lanjutan atas kasus IDI Kacung WHO.
Sidang tersebut digelar secara virtual melalui kanal YouTube Pengadilan Negeri Denpasar, Selasa (22/9/2020) pukul 10.00 WITA.
Kali ini Jerinx mengikuti jalannya persidangan meski sempat keberatan lantaran digelar secara online. Berbeda dari sebelumnya yang memilih walk out.
Baca Juga:Dokter Tirta Dukung Penahanan Jerinx Ditangguhkan, Ogah Main Aman Lagi
Sidang Jerinx SID sempat diwarnai skorsing dua kali. Namun akhirnya dilanjutkan.