Eks Vokalis Nidji Giring Jadi Plt Ketua Umum PSI, Grace Sibuk Kuliah

Giring 'Nidji' akan menjabat Plt Ketum PSI selama satu tahun

Pebriansyah Ariefana | Novian Ardiansyah
Selasa, 18 Agustus 2020 | 12:01 WIB
Eks Vokalis Nidji Giring Jadi Plt Ketua Umum PSI, Grace Sibuk Kuliah
Giring Ganesha atau dikenal dengan Giring Nidji di kawasan Plaza Senayan, Jakarta, Selasa (1/10/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]

SuaraBali.id - Mantan vokalis Nidji, Giring Ganesha  jadi pelaksana tugas Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Dia menggantikan Grace Natalie yang sibuk sekolah ke Singapura.

Grace tengah melanjutkan studi S2 di Lee Kuan Yew School of Public Policy, NUS di Singapura.

Grace yang dikonfirmasi membenarkan hal tersebut.

Ia berujar, selama dirinya studi, Giring tetap menjabat Plt Ketum PSI selama satu tahun.

Baca Juga:Siti Masfufah Hidup Lagi saat Jasad Dimandikan, Meninggal karena Diabetes

"Betul, selama saya studi, pelaksana tugasnya bro Giring," kata Grace kepada Suara.com, Selasa (18/8/2020).

Menurut Grace, alasan dirinya menunjuk Giring sebagai Plt karena Grace harus berfokus terhadap studinya.

Di mana, kata dia, materi kuliah sudah padat dan berat.

"Sementara tugas ketum (PSI) amat strategis, apalagi di saat kami sedang persiapan verifikasi, kami putuskan butuh pelaksana tugas," ungkap Grace.

Adapun Grace mempercayakan jabatan Plt Ketum PSI kepada Giring ialah lantaran pria yang juga eks vokalis band Nidji itu dianggap memiliki komitmen dan mewakili tokoh muda.

Baca Juga:Detik-detik Gadis Siti Masfufah Wardah Hidup Lagi saat Jasadnya Dimandikan

"Pengalaman bebrapa tahun ini berjuang bersama bro Giring di PSI, jadi pertimbangan utama. Bro Giring punya komitmen yang sama dengan PSI dan bisa mewakili tokoh muda yang kreatif," kata Grace.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak