SuaraBali.id - Kepolisian Daerah Bali memberikan pernyataan resmi terkait fenomena peredaran dan seruan pengibaran bendera bajak laut dari serial manga "One Piece".
Pihak kepolisian menegaskan bahwa tindakan tersebut tidak berpengaruh terhadap martabat bangsa Indonesia.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Bali, Komisaris Besar Polisi Ariasandy, menyampaikan hal ini di Denpasar pada Senin (4/8/2025).
Menurutnya, pengibaran bendera tersebut tidak melanggar hukum selama tidak bertentangan dengan peraturan yang ada.
"Selama tidak melanggar aturan yang sudah ditetapkan oleh negara kita, tidak jadi persoalan. Tidak kemudian meruntuhkan harkat, martabat, muruah dari negara Indonesia," kata Sandy.
Meskipun demikian, jelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-80 Republik Indonesia, Kombes Pol Ariasandy mengimbau agar masyarakat memprioritaskan pengibaran bendera Merah Putih sebagai simbol nasionalisme.
"Kita tetap menghimbau kepada masyarakat, kita sama-sama menggelorakan pemasangan bendera merah putih sebagai wujud kebanggaan kita berbangsa dan bertanah air. Kemudian sebagai salah satu wujud syukur kita penghargaan kepada para pahlawan yang telah memperjuangkan negara Republik Indonesia," ujar mantan Kabid Humas Polda NTT itu.
Hingga saat ini, Polda Bali belum menemukan adanya pengibaran bendera fiktif bergambar tengkorak bertopi jerami tersebut di wilayahnya.
Seruan pengibaran bendera "One Piece" sebelumnya viral di media sosial sebagai ekspresi kekecewaan publik terhadap pemerintah.
Baca Juga: Kronologi Kecelakaan Maut di Denpasar: Pengendara Bawa Pistol Dan Lawan Arah, 1 Tewas
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...