SuaraBali.id - Isu tentang reshuffle Kabinet Kerja Prabowo Subianto mencuat dan menjadi perbincangan liar di publik.
Diketahui bahwa isu itu muncul kembali bahwa Prabowo akan kembali merombak jajarannya.
Sementara itu Ketua Umum Kongres Advokat Indonesia (KAI) Siti Jamaliah Lubis mengaku dapat bocoran.
Bocoran yang dimaksudnya bukan bocoran siapa yang akan menjadi menteri baru.
Melainkan nama-nama menteri yang disebut masih aman dari ancaman reshuffle dalam waktu dekat.
Ia menyampaikan hal ini di hadapan Menteri UMKM Maman Abdurrahman ketika acara Nota Kesepahaman antara Deputi Bidang Usaha Mikro dengan KAI, Kamis (5/6/2025).
Siti bercerita soal obrolannya dengan Wakil Ketua DPR yang juga Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad.
Menurut Siti, Maman termasuk salah satu menteri yang aman dari reshuffle.
"Saya dengar tadi Pak Dasco juga udah aman Pak (Maman), nggak usah khawatir," kata Siti dalam sambutannya di SME Tower, Jakarta, Kamis (5/6/2025).
Baca Juga: Wamenkop Minta Koperasi Merah Putih di Bali Didirikan Meski Bumdes Sudah Maju
Selain itu Siti menyebut menteri-menteri lain yang diperkirakan aman dari posisinya. Salah satunya Menteri HAM Natalius Pigai.
“Menteri HAM juga (aman), 'saya ini prajuritnya Pak Dasco, bu'. Yang menjadikan saya Menteri HAM ini Pak Dasco. Yang ngasih uang saya juga Pak Dasco, bu'. Harusnya bagi dua dong sama saya, saya bilang," cerita Siti.
Ia lalu mengungkap kedekatanya dengan Dasco yang baginya sudah seperti adik sendiri.
Siti mengaku sering berdiskusi dengan politisi Gerindra itu tanpa kenal waktu.
"Pak Dasco ini kalau telepon tuh kadang-kadang jam 12 malam. Kadang-kadang jam 4 pagi. Kapan kamu tidurnya? Saya bilangnya kan, mengurusin negara ini. Ya itulah tugas mungkin untuk dia yang harus dia laksanakan," tuturnya.
Sebelumnya, Wakil Menteri Sekretaris Negara Juri Ardiantoro menjawab mengenai isu beredar mengenai perombakan kabinet. Dia mengaku belu tahu soal kabar burung reshuffle tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria