SuaraBali.id - Salat Idul Fitri di Bali digelar di beberapa titik, terutama di Kota Denpasar.
Salat Id hari ini juga digelar di Lapangan Renon, Denpasar dengan khatib, Ustadz Husni Abadi Al Bali.
Dalam salat id tersebut, khatib menekankan pentingnya empat kemenangan yang hakiki memaknai Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah.
“Setelah berpuasa satu bulan, kami merayakan Idul Fitri dengan predikat taqwa dan surga disediakan hanya untuk orang yang bertaqwa,” kata Ustadz Husni Abadi di sela khutbah usai Shalat Idul Fitri 1446 Hijriah di Lapangan Renon, Denpasar, Bali, Senin (31/3/2025) sebagaimana dilansir Antara.
Menurut Husni, salat tersebut menjabarkan kemenangan pertama yakni menahan hawa nafsu selama menjalankan ibadah puasa bulan Ramadhan.
Adapun Ketua Lembaga Dakwah Komunitas Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Bali itu mengungkapkan bahwa umat Islam tidak hanya menahan lapar dan dahaga tetapi juga mengendalikan hawa nafsu, amarah dan kesabaran.
Sedangkan kemenangan yang kedua adalah kemenangan Idul Fitri karena menjadi hamba Allah yang diampuni atas dosa-dosa selama satu tahun terakhir.
Sedangkan yang ketiga yakni menjalin silaturahim sebagai momentum mempererat tali persaudaraan antara keluarga, tetangga hingga sesama Muslim.
“Saling mengunjungi adalah bentuk kemenangan dari semua sifat egois, dendam, kebencian dan permusuhan, semua kami singkirkan,” ucapnya.
Baca Juga: Bali Berpotensi Diguyur Hujan Disertai Petir Saat Malam Pengerupukan Ogoh-ogoh
Sedangkan yang terakhir adalah berbagi dan peduli terhadap sesama salah satunya melalui zakar fitrah dan zakat mal kepada orang yang tidak mampu sehingga merasakan kebahagiaan Lebaran.
“Ini menjadi simbol kemenangan mengikis kikir dan menumbuhkan kepedulian kepada saudara-saudara kita,” imbuhnya.
Salat Ied di Lapangan Renon hari ini diikuti sekitar 3.000 jamaah di Kota Denpasar.
Menurut Ketua Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Renon Denpasar dan sekitarnya Siswadi, panitia menyediakan tank air khusus wudhu sebelum shalat serta dua tong sampah berbentuk jaring di sisi kiri dan kanan untuk menampung sampah berupa koran dan plastik yang sebelumnya dijadikan alas.
Ia menyebut tak mengalami kendala pada persiapan Salat Idul Fitri ini meskipun berdekatan dengan Nyepi karena semua proses termasuk perizinan sudah dilakukan satu bulan lalu.
“Tema Idul Fitri tahun ini adalah sesama manusia apa pun agamanya tetap harus menjalin hubungan silaturahim,” ucapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk