SuaraBali.id - Momen Hari Raya Imlek 2025, membuat Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai bersiap. Diprediksi bahwa akan ada lonjakan jumlah penumpang dengan total diperkirakan mencapai 63 ribu orang.
Menurut General Manager PT Angkasa Pura I Bandara I Gusti Ngurah Rai, Ahmad Syaugi Shahab, ada sekitar 41 ribu penumpang di antaranya merupakan penumpang internasional, dengan 21 ribu orang di antaranya datang melalui penerbangan internasional.
Kendati belum ada data mengenai penerbangan tambahan (extra flight) belum tersedia, namun pihak bandara terus memantau situasi dan siap memperbarui informasi apabila ada perkembangan lebih lanjut terkait penerbangan tambahan yang mungkin diterapkan selama masa puncak liburan.
"Persiapan khusus telah kami lakukan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang. Kami sudah melakukan perawatan fasilitas dan memastikan petugas penerbangan siap untuk melayani penumpang dengan optimal," ujar Ahmad Syaugi Shahab, Kamis (23/1/2025).
Bandara Ngurah Rai juga telah memperkuat koordinasi dengan maskapai penerbangan dan pihak terkait lainnya untuk memastikan kelancaran proses keberangkatan dan kedatangan penumpang, baik domestik maupun internasional.
Dengan persiapan yang matang, diharapkan arus lalu lintas udara di Bandara I Gusti Ngurah Rai dapat berjalan lancar dan aman selama periode liburan Imlek.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain