SuaraBali.id - Program pemeriksaan gratis bagi warga yang berulang tahun bakal dilaksanakan mulai Februari 2025, termasuk di Nusa Tenggara Barat (NTB).
Tahap awal pelaksana program dilakukan di seluruh fasilitas kesehatan tingkat pertama atau puskesmas.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Lalu Hamzi Fikri mengatakan NTB memiliki 177 puskesmas yang siap melayani pemeriksaan kesehatan gratis bagi warga yang berulang tahun.
"Sebanyak 177 puskesmas di Nusa Tenggara Barat saat ini menerapkan integrasi layanan primer," ujarnya, Rabu (23/1/2025).
Baca Juga: Hendak Pindahkan Kuda, Pria di Dompu Hilang Terseret Arus Banjir
Program pemeriksaan gratis bagi warga yang berulang tahun dilaksanakan mulai Februari 2025. Tahap awal pelaksanaan program dilakukan di seluruh fasilitas kesehatan tingkat pertama atau puskesmas.
Adapun syarat mendapatkan pemeriksaan kesehatan gratis saat ulang tahun antara lain mengunduh aplikasi SatuSehat, mengisi biodata diri, memilih tanggal pemeriksaan untuk pendaftaran dan mendapatkan tiket pemeriksaan.
Kemudian, bagi anggota keluarga seperti anak-anak atau lansia yang tidak memiliki ponsel, mereka dapat ditambahkan sebagai profil tertaut pada akun SatuSehat milik anggota keluarga lain.
Melalui fitur itu, program kesehatan gratis tetap dapat diakses oleh seluruh anggota keluarga tanpa terkecuali.
Setelah mendaftar, tunggu notifikasi terkait jadwal pemeriksaan, saat datang ke puskesmas bawa identitas diri seperti KTP atau kartu keluarga, buku kartu identitas anak (KIA) untuk balita dan anak prasekolah, tiket pemeriksaan dari aplikasi WhatsApp, formulir kuesioner skrining mandiri yang telah diisi sebelumnya.
Baca Juga: Tes Urin Dadakan di DPRD NTB, Pintu Dikunci Dan Dijaga Satpam, 15 Orang Absen
Pemeriksaan kesehatan gratis itu mencakup banyak hal, seperti pemeriksaan kesehatan bayi baru lahir, deteksi penyakit tidak menular (hipertensi, diabetes, kanker) hingga pemeriksaan kesehatan indera (mata, telinga, gigi).
"Masyarakat juga diberikan penjelasan tentang hasil pemeriksaan dan langkah-langkah yang perlu dilakukan jika ditemukan masalah kesehatan," ujar Fikri. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Air Terjun Sendang Gile, Pesona Alam Cantik yang Sayang untuk Dilewatkan
-
Berwisata di Air Terjun Benang Kelambu, Pesona Indahnya Tiada Dua
-
Pesona Air Terjun Mata Jitu, Surga Tersembunyi di Pulau Moyo NTB
-
10 Ribu Puskesmas dan 20 Ribu Klinik Siap Layani Cek Kesehatan Gratis, Menkes Janji Beri Alkes Tambahan
-
Menelusuri Keeksotisan Pulau Moyo yang Memiliki Ragam Daya Tarik Wisata
Terpopuler
- Patrick Kluivert Umumkan Asisten Pelatih Lokal
- Branko Ivankovic: Pergantian Pelatih Menunjukkan Timnas Indonesia...
- Resmi! Swansea City Depak Nathan Tjoe-A-On ke Tim Ini
- Dihina 'Jual Diri', Fitri Salhuteru Bongkar Aib Nikita Mirzani: Pernah Ditangkap di Hotel dengan Barang Bukti Kondom
- Segini Kekayaan Desy Ratnasari di LHKPN, Kini Diisukan Dekat dengan Ruben Onsu
Pilihan
-
Cuci Tangan Para Menteri Era Jokowi soal HGB Pagar Laut Tangerang
-
Harga Emas Antam Tembus Rp1,6 Juta per Gram, Tertinggi Sepanjang Masa
-
Radja Nainggolan Dapat Klub Baru, Langsung Hadapi Shayne Pattynama!
-
Geger Tubuh Tak Bernyawa Tersangkut di Pagar Laut Bekasi, Begini Pengakuan Nelayan
-
Menyigi Kekayaan Hadi Tjahjanto, Mantan Menteri ATR Ngaku Tak Tahu Dokumen Pagar Laut Terbit di Eranya!
Terkini
-
Hendak Diantar ke Klungkung, Pasien Gangguan Jiwa Ini Malah Terjun ke Laut
-
Syarat Mengikuti Pemeriksaan Kesehatan Gratis Saat Ulang Tahun di NTB
-
Aplikator Ojek Online Setujui Rencana Pemda Perkuat Regulasi ASK
-
Badan Geologi Ungkap Penyebab di Balik Peristiwa Tanah Longsor di Denpasar
-
Makan Siang Gratis di Mataram, Siswa Banyak Tak Habiskan: Rasa Hambar dan Pedas Jadi Alasan