SuaraBali.id - Peristiwa pohon tumbang menyebabkan tewasnya dua orang wisatawan yang sedang berkunjung di Monkey Forest, Ubud, Kabupaten Gianyar, Selasa (10/12/2024) siang. Video yang beredar di media sosial juga memperlihatkan pohon yang berukuran cukup besar tersebut roboh dan menyebabkan pengunjung di tempat wisata tersebut panik.
Peristiwa itu dikonfirmasi oleh Kasatreskrim Polres Gianyar, AKP M. Gananta. Dia menjelaskan masih melakukan pendalaman terkait peristiwa tersebut dengan menurunkan anggotanya ke TKP untuk menghimpun kronologis dari saksi yang ada di lokasi.
“Sejauh ini untuk kronologis masih kita lakukan pendalaman karena kejadian baru. Saksi-saksi masih kita kumpulkan,” ujar Gananta saat ditemui di Mapolda Bali, Selasa (10/12/2024).
Namun, dari laporan awal yang dia terima ada dua orang wisatawan yang meninggal dari peristiwa itu. Korban meninggal disebut berjenis kelamin laki-laki yang berasal dari Korea Selatan dan Prancis.
Namun, dia belum mengetahui identitas korban karena mereka disebut tidak membawa identitasnya.
“(Korban meninggal WN) Korea dan Perancis,” ucapnya.
“Untuk identitasnya masih kita dalami karena warga negara asing tersebut tidak membawa identitas,” imbuh Gananta.
Selain korban meninggal dunia, Gananta juga mendapat laporan jika ada korban luka-luka lainnya akibat peristiwa tersebut. Namun, belum diketahui pasti jumlah korban yang mengalami luka-luka.
“Yang dilaporkan itu (dua meninggal dunia), tapi ada beberapa yang terluka,” pungkasnya.
Baca Juga: UMP Bali 2025 Diajukan Naik 6,5 Persen, Bagaimana Nasib Daerah Lainnya?
Para korban saat ini tengah dievakuasi menuju Rumah Sakit Ari Canti, Ubud. Sementara, tempat wisata Monkey Forest Ubud saat ini ditutup sementara akibat peristiwa itu.
Cuaca ekstrim hujan dengan angin kencang melanda Bali sejak Senin (9/12/2024) kemarin. BPBD Bali mencatat sebanyak 44 pohon tumbang di seluruh wilayah Bali pada Senin (9/12/2024) kemarin.
Kontributor : Putu Yonata Udawananda
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain