SuaraBali.id - Jelang akhir tahun 2024 kini Bali semakin mudah terkoneksi dengan Ibu Kota Negara (IKN), begitupun sebaliknya.
Hal ini karena Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai - Bali menambah rute dari dan menuju Balikpapan menggunakan maskapai Garuda Indonesia.
Pembukaan rute Denpasar-Balikappan oleh Garuda Indonesia ini menjadi kesempatan baik untuk membangun konektivitas menuju Kalimantan Timur sebagai tujuan mendukung pengembangan pariwisata dan pengembangan calon ibu kota baru tersebut.
Balikpapan merupakan rute pertama yang diterbangi Garuda Indonesia dari Bali, dengan jadwal tiga kali dalam seminggu yakni setiap Senin, Rabu, dan Jumat.
Hal ini menjawab kebutuhan calon penumpang terhadap pilihan maskapai yang akan digunakan.
Menurut General Manager PT Angkasa Pura Indonesia Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai - Bali, Ahmad Syaugi Shahab mengatakan bahwa pihaknya senantiasa berupaya memaksimalkan konektivitas dan alternatif jadwal penerbangan.
“Garuda Indonesia hadir melengkapi pilihan yang tersedia untuk menuju Balikpapan yang sebelumnya telah dilayani oleh maskapai Citilink Indonesia, Air Asia dan Lion Air,” ujarnya sebagaimana keterangan pers, Selasa (19/11/2024).
Bandara Ngurah Rai juga membuka peluang kepada maskapai untuk mengembangkan rute-rute potensial dan siap mendukung operasional di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai - Bali.
Untuk data penerbangan rute Balikpapan, dengan tambahan Garuda Indonesia maka dalam seminggu terdapat sebanyak total 34 kali penerbangan datang dan pergi.
Baca Juga: Serangan Fajar Pilkada 2024 Diprediksi Beralih dari Tunai Jadi Uang Digital
"Kami ucapkan selamat untuk Garuda Indonesia, semoga pembukaan rute ini makin memperkuat konektivitas dalam negeri dari Pulau Bali,” ucap Syaugi.
Inaugural penerbangan berlangsung Senin (18/11) dengan jadwal keberangkatan pukul 12.05 WITA dan jadwal kedatangan pukul 16.10 WITA.
Pada penerbangan perdana tersebut, terdapat sejumlah 138 penumpang yang berangkat menggunakan nomor penerbangan GA 481.
Sementara pada penerbangan kedatangan, pesawat Boeing 737-800NG disambut dengan water salute dan membawa 153 penumpang dari Balikpapan dengan nomor penerbangan GA 480.
Berdasarkan jumlah maskapai hingga Oktober 2024, terdapat total 62 maskapai yang beroperasi dengan 12 maskapai yang melayani rute domestik dan 42 maskapai melayani rute internasional. Sementara untuk total rute sebanyak 62, sebanyak 22 rute domestik dan 40 rute internasional. Pihak pengelola bandara menargetkan sejumlah 23,6 juta penumpang hingga akhir tahun 2024.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
Terkini
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali
-
Buronan Paling Dicari di Eropa Bersembunyi di Bali
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata