SuaraBali.id - Bali United diakui menjadi tantangan besar bagi Persita Tangerang. Hal ini dinyatakan oleh Pelatih Persita Tangerang Fabio Lefundes.
Menurutnya tantangan ini salah satunya karena Bali United bermain di kandang mereka sendiri yakni di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali, pada laga pekan kedelapan Liga 1 Indonesia, Minggu (20/10).
“Melawan Bali United akan menjadi tantangan karena mereka tim yang bagus. Sayangnya kami tidak main di dekat suporter,” kata Fabio di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali, Sabtu (19/10/2024).
Ada pun tim dengan julukan Laskar Cisadane itu berstatus sebagai tim tuan rumah di kandang Bali United, karena stadion di Tangerang sedang proses renovasi.
Baca Juga: Cuaca Panas di Bali Penjualan AC Laris Manis
Skuad dengan julukan Serdadu Tridatu bermain tandang dengan status tamu di markasnya sendiri.
Sehingga meski Bali United berlaga di kandang sendiri, dipastikan tidak ada suporter tuan rumah yang bisa menyaksikan laga tersebut sesuai regulasi kompetisi Liga 1 Indonesia.
Kondisi ini akan memberikan peluang kepada timnya untuk merebut tiga poin kemenangan.
“Pertandingan ini akan menjadi laga kadang kami tapi di Bali. Kami garap bisa memanfaatkan kondisi itu untuk mendapat poin,” ucapnya.
Ia sudah memberikan materi latihan kepada Igor Rodrigues dan kawan-kawan di sela jeda panjang untuk libur dan pemulihan.
Baca Juga: Hilang di Pantai Balian, Nasib Turis Australia Masih Misteri, Pencarian Terus Dilakukan
Untuk memantapkan menu latihan terakhir, Persita menjajal Stadion Kapten I Wayan Dipta.
Bali United pada klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2024/2025 hingga pekan ketujuh mengoleksi 14 poin dan bertengger di posisi kelima.
Sedangkan Persita Tangerang berada di posisi sembilan dengan 11 poin. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Jokowi Direncanakan Akan Datang ke Bali Demi Kampanyekan Mulia-PAS, Megawati Tidak
-
Buntut 'Jalan-Jalan ke Bali', Pengamat Sarankan Pj Bupati Ganti Kadinsos Jika Tak Ingin Kepercayaan Masyarakat Hilang
-
Polisi Ungkap Lab Narkoba Hasis di Vila Uluwatu Bali Hasilkan Duit Rp 1,5 Triliun Dalam 2 Bulan
-
Polemik Kunjungan Dinas Sosial Kabupaten Bogor ke Bali, Boros atau Kebutuhan?
-
Tak Pakai Baju Nyelonong ke Rumah Warga, Pria Australia di Bali Diduga Mabuk Mushroom
Terpopuler
- Viral Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT dan Vario Tak Dimaling
- Respons Geni Faruk Terima Hadiah dari Dua Menantu Beda 180 Derajat, Aurel Hermansyah Dikasihani
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Timnas Indonesia Ditinggal Pemain Naturalisasi Jelang Lawan Arab Saudi, Siapa Saja?
Pilihan
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
-
Naik Tinggi Lagi, Harga Emas Antam Tembus Rp 1,5 Juta/Gram
-
17 Gol Marselino Ferdinan: Kaki Kanan dan Kiri Gacor, Minus Sundulan
-
Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
Terkini
-
BRI Raih Best API Initiative untuk Komitmen Hadirkan Solusi Perbankan Digital yang Inovatif dan Aman
-
NTB Uji Coba Makan Siang Gratis Untuk Murid SD, Seperti Ini Menunya
-
Visi Misi Cagub Bali Saat Debat Dinilai 'Daur Ulang', Frontier : Tak Ada Gagasan Baru
-
Bisnis Prostitusi Berkedok Spa Sampai ke Karangasem, Pekerjanya Bisa Hanya Dapat Rp 100 Ribu
-
Pria Italia Mendadak Jatuh di Restoran Dan Meninggal Dunia, Ngaku Sempat Terkena Sinar Matahari