SuaraBali.id - Parade MotoGP yang digelar Rabu (25/9/2024) sore disambut antusias oleh masyarakat. Ribuan peserta didik dilibatkan dalam side event. Kesempatan tersebut dimanfaatkan dengan baik oleh para siswa untuk bisa mendapatkan tanda tangan para pembalap.
Salah seorang siswa kelas VIII MTs 1 Mataram, Demir mengatakan sudah menunggu para pembalap sejak dari Taman Sangakreang. Usaha yang dilakukan untuk bisa mendapatkan tanda tangan membuahkan hasil yang memuaskan.
Demir berhasil mendapatkan tiga buah tanda tangan pembalap di buku tulisnya. Salah satu tanda tangan yang diperoleh yaitu dari pembalap jagoannya yaitu Marc Marquez.
"Senang banget pastinya sudah lelah ngejar dari Sangakreang," katanya sambil mengusap keringat usia mendapatkan tanda tangan.
Baca Juga: Dua Formasi CPNS di Mataram Ini Tak Ada yang Melamar Satupun
Ia mengaku tidak mengetahui secara pasti dua tanda tangan yang diperolehnya. Karena yang terpenting baginya bisa mendapatkan tanda tangan dari jagoannya.
Tanda tangan dua pembalap lainnya ada di sampul buku tulis miliknya.
"Saya tidak tahu namanya yang dua ini," katanya.
Ia menceritakan usaha yang dilakukan untuk bisa mendapatkan tanda tangan yaitu dengan ikut mengejar mobil yang ditumpangi oleh 12 pembalap. Memanfaatkan kesempatan yang baik, Demir berhasil memperoleh apa yang diusahakan.
"Dapat tanda tangannya tadi di mobil. Di mana jarak Sangkareang ke RTH Udayana sekitar 2 km," katanya.
Baca Juga: Dokter Hewan Tertipu Pria Ngaku Jaksa, Heran Karena Slip Gajinya Tidak Ada
Tanda tangan yang diperoleh akan disimpan dengan baik sebagai kenangan terindah. Bahkan tanda tangan Marc Marquez kalau bisa akan dibingkai.
"Saya tidak tau nanti. Ini akan saya simpan dengan baik. Saya nunggu dari jam tiga. Tadi pulang ke rumah sebentar terus nunggu lagi dan siapkan buku untuk bisa dapat tanda tangan," katanya.
Kontributor Buniamin
Berita Terkait
-
Seri Terakhir MotoGP 2024 Pindah ke Barcelona, Ini Komentar Pecco Bagnaia
-
Luca Marini Percaya Diri Honda Bisa Samai Kekuatan Ducati: Asal Cerdas!
-
Bagnaia dan Martin Duel Sengit di Malaysia, Bos Ducati Senang Bukan Main
-
Fabio Quartararo Sukses di MotoGP Malaysia 2024 Walau Tak Podium, Kok Bisa?
-
Menang 10 Balapan dalam Satu Musim, Pecco Bagnaia Masuk Jajaran Legenda
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Turis Asal Arab Saudi Ditemukan Tak Bernyawa di Hotel Kawasan Legian
-
Bule Rusia Overstay di Bali Berdalih Tak Tahu Aturan Dan Paspornya Terselip
-
Mayat Bersimbah Darah Dengan Leher Tergorok di Taman Pancing Diduga Korban Pembunuhan
-
TPA Sarbagita Bali Rawan Longsor Saat Hujan, DLHK Kerahkan Alat Berat
-
El Nino Picu Gelombang Tinggi di Bali, BMKG Beri Peringatan Dini Pelayaran