SuaraBali.id - Seorang pria yang mengamuk serta mengancam pedagang nasi goreng di Kawasan Pemogan, Denpasar Selatan, Denpasar akhirnya meminta maaf.
Pria ini mengklarifikasi semua perlakuannya yang telah dilakukan pada pedagang suami istri ini.
Ia mengaku bahwa apa yang sudah dilakukan itu menyalahi aturan, lantaran telah mengancam seseorang. Bahkan sampai mengeluarkan senjata tajam berupa pisau.
Pria ini kemudian menyampaikan permohonan maafnya pada kedua pedagang nasi goreng tersebut.
“Saya sebagai pelaku semalam, saya mohon maaf pada ibuknya udah bikin panik, sama masnya,” ujar pria tersebut, dikutip dari Instagram @denpasar.viral.
“Maafin saya sudah mengancam, saya mohon maaf banget sebesar-besarnya,” tambahnya.
Ia bahkan mengatakan bahwa tidak akan mengulangi kesalahan yang sama dikemudian hari, baik dengan siapapun itu.
“Saya janji dengan ini saya tidak akan mengulangi lagi,” ungkapnya.
“Dimanapun saya tidak mau mengulangi lagi,” tambahnya.
Baca Juga: Layangan yang Sebabkan Helikopter Jatuh Diduga Melanggar Perda Soal Ketinggian
Pria tersebut sontak mengaku jika semalam dirinya Tengah dalam pengaruh minuman beralkohol, sehingga tidak bisa mengendalikan dirinya.
“Maaf karena semalam saya kondisinya dalam pengaruh alkohol, kurang kontrol,” akunya.
“Intinya saya minta maaf yang sebesar-besarnya,” tegasnya.
Pasangan suami istri ini dengan sangat mudahnya menerima permintaan maaf sang pelanggan.
Mereka menyadari bahwa pria itu mengancam dalam keadaan pengaruh alkohol. Keduanya kemudian terlihat berjabat tangan dan saling memaafkan.
Video yang diunggah ulang oleh akun Instagram @denpasar.viral tersebut sontak mengundang beragam komentar dari warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas X Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Sisi Lain Kartini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa