SuaraBali.id - Beberapa Warga Negara Asing (WNA)alias bule yang berkunjung ke Bali ini sukses menyita perhatian. Pasalnya, bule-bule ini tertangkap kamera seperti sedang kagum dengan sesuatu.
Mereka menggunakan ponselnya, bahkan kamera profesionalnya untuk mengabadikan objek tersebut.
Bukan pemandangan alam seperti gunung maupun pantai yang menjadi objek menariknya, melainkan seekor Binatang.
Iya, para Bule ini kagum melihat adanya hewan Kupu-kupu Gajah. Menurut informasi, mereka diketahui sedang berada di Kawasan Canggu.
Kupu-kupu Gajah yang menempel di kebun pepaya itu sukses mencuri perhatian para bule ini. Ekspresi mereka bahkan seperti tidak pernah melihat sebelumnya.
Video tersebut sontak diposting ulang akun Instagram @infodenpasarterkini.id dan mengundang beragam komentar dari warganet.
“Lebih Bagus lagi, kupu-kupu nya di ternakan biar berkembang biaknya banyak, karena termasuk kupu-kupu yg langka jarang terlihat.,” komentar @bellmous_photography.
“Tergantung tempat,kalau ke canggu pasti langka. Tapi kalau keluar badung pasti banyak karena bali itu bukan cuma badung dan denpasar saja ,” sahut @tut_nukix.
“Wah terakhir ketemu kupu kayak gitu pas masih SD sebelum Canggu kayak sekarang,” tulis @paulus.widhi.
Baca Juga: Setelah Viral, Pungutan AC Rp 1,5 Juta di SMAN 6 Denpasar Dibatalkan
“Mari ikut lestarikan lingkungan kita agar tidak semua punah..,” ujar @nrinegan.
“Ya langka, lahan hijaunya di gadai ke investor untuk dijadikan beton yg katanya megah,” sahut @yansen_milalaa.
Kupu-kupu Gajah kerap dikenal dengan ngengat atlas dan menjadi salah satu spesies ngengat terbesar.
Hewan ini tersebar di habitat tropis dan subtropic di Asia. Kupu-kupu Gajah menjadi sangat langka kini di Bali, lantaran mereka hanya hidup selama 1-2 minggu. Angka kematiannya setelah menetas dari telur juga sangat tinggi.
Kontributor : Kanita
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat