SuaraBali.id - Kebakaran rumah membuat warga di Lingkungan Ketugtug, Kelurahan Loloan Timur, Kecamatan Jembrana, Bali, pada Selasa (16/07/2024) geger. Hal ini karena ada tiga rumah sekaligus yang terbakar.
Diduga hal ini karena adanya korsleting Listrik. Satu diantara tiga rumah tersebut bahkan ludes.
Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 10.00 WITA. Awalnya, kebakaran terlihat pada atap rumah milik Suparman (59).
Perumahan padat penduduk tersebut membuat api cepat merembet ke rumah sebelah milik Fadli (46) dan kemudian ke rumah Siska Fatmawati. Tiga pemilik rumah tersebut masih ada hubungan saudara.
Baca Juga: Inspirasi Ucapan Hari Raya Pagerwesi 2024 untuk Teman dan Keluarga
"Awalnya dengan suara teriakan cucunya (korban) dari dalam rumah (Suparman). Karena di dalam rumahnya ada bibi (istri Suparman) juga yang habis operasi," tutur anak salah satu korban (Fadli), Wahyudi (23) di lokasi sebagaimana diwartakan beritabali.com – jaringan suarabali.id.
Pada kejadian ini hanya rumah Suparman yang terbakar habis. Rumah lainnya hanya sebagian terbakar, tetapi kerugian tetap ditaksir mencapai ratusan juta rupiah karena sejumlah barang berharga seperti emas batangan dan uang tunai juga ludes terbakar.
"Awalnya satu rumah (yang terbakar), tapi kemudian merembet karena lokasinya berdekatan," jelas Kabid Damkar dan Penyelamatan, Satpol PP Jembrana, I Kadek Rita Budhi Atmaja.
Penanganan kebakaran tersebut dilakukan sekitar 1,5 jam dengan bantuan warga setempat.
"Penanganan sekitar 1,5 jam dilakukan. Beruntungnya tidak ada korban jiwa, namun kerugian material hingga ratusan juta. Karena mulai dari bangunan, barang berharga dan ada uang tunai juga," ungkapnya.
Baca Juga: Menjelajahi Tempat Piknik Gratis di Denpasar
"Masih saudara dan rumahnya berdekatan," kata Wahyudi mengenai hubungan antar pemilik rumah.
Teriakan cucu Suparman memicu aksi cepat untuk menyelamatkan keponakan dan bibinya.
"Titik apinya itu di kamar tengah korban. Setelah saya evakuasi bibi yang habis operasi, api semakin membesar dan merembet," tambahnya.
Berita Terkait
-
Usai Terpidana Mati Mary Jane, 5 Napi Anggota 'Bali Nine' Dipertimbangkan untuk Dipindahkan ke Australia
-
Konsep Pidana di Indonesia Berubah Jadi Alasan 5 Anggota Bali Nine Akan Dipulangkan
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel 'Tari Bumi', Kehidupan Perempuan Bali di Tengah Tekanan Kasta
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kisah Pilu Petrus Saksikan Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Menghantam Rumahnya
-
Setelah Tahu Akan Dipindahkan ke Australia, Ini Respons Scott Rush Bali Nine
-
DPRD Pilih Alphard Baru Ketimbang Mobil Listrik Karena Fasilitas di Bali Belum Memadai
-
Hujan Berpotensi Menurunkan Keinginan Warga Untuk Mencoblos ke TPS
-
Waspadai Fenomena Cold Surge yang Memicu Gelombang Tinggi di Laut Pada Periode Nataru