SuaraBali.id - Pagelaran tari di Bali rasanya sudah menjadi hal biasa bagi wisatawan. Pasalnya, Ketika berkunjung ke Bali, kita bisa menikmati pertunjukkan itu secara langsung.
Namun berbeda dengan pagelaran tari yang satu ini. Pasalnya, para penarinya bukan dari kalangan orang dewasa, melainkan anak-anak.
Iya, penari-penari kecil ini membawakan tarian dan ngunying atau ngurek sebagaimana yang dilakukan saat upacara adat penuh dengan penghayatan. Dalam video yang diunggah akun Instagram @winduswastika memperlihatkan secara jelas pertunjukkan yang dibawakan oleh anak-anak ini.
Menurut informasi, para penari kecil ini dari Sanggar Barong Cilik Kumara Mas, Banjar Sengguan, Desa Singapadu, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, Bali.
Mereka serempak membawakan tarian tersebut dengan senjata di tangannya masing-masing. Bak sedang atraksi seperti orang dewasa, para penari cilik ini mengarahkan senjatanya itu menusuk bagian dadanya.
Ekspresi mereka pun penuh penghayatan seperti benar-benar menancapkan senjata di dadanya. Hal inilah yang membuat warganet salah fokus, lantaran ekspresinya terbilang lucu.
Video milik akun Instagram @winduswastika itu kemudian diposting ulang @denpasar.viral dan mengundang beragam komentar dari warganet.
“iii lucuuu² cekaliii,” komentar @__raraaa27.
“Lucuuu dan gemeees bgt liat sadeg2 kecil ini , rahayu semua penarinya nggih,” sahut @junieratna.
Baca Juga: Keanggunan yang Sakral: Menelisik Keindahan Tari Rejang Warisan UNESCO
“Tut adi paling si mukak to ,” tulis @putu_dodit_setiawan.
Kontributor : Kanita
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat