SuaraBali.id - Pekerja pembersih dan perapi kamar atau housekeeping salah satu pekerjaan di hotel yang tidak mudah.
Meski terlihat hanya bersih-bersih kamar dan ruangan lain di hotel, namun mereka harus benar-benar memastikan kebersihannya.
Biasanya, setiap tamu yang hendak check out akan meninggalkan uang tip untuk para housekeeping. Hal ini guna menghargai setiap pekerjaan yang dilakukan oleh housekeeping.
Berbicara soal housekeeping, baru-baru ini beredar sebuah video yang memperlihatkan tamu hotel meninggalkan sejumlah uang tip di kamar hotel tersebut.
Saat 2 orang housekeeping masuk ke dalam kamar tersebut dibuat kaget dengan pemandangan kamar hotel yang penuh dengan uang pecahan Rp 100 ribu dan Rp 50 Ribu.
“Uyak Gae (x), Uyak Tiping (v),” tulis caption dalam video.
Mereka sontak merekam uang-uang yang tergeletak di meja dan rak dalam kamar itu. Uang tersebut rupanya sengaja ditinggal oleh tamu hotel untuk tip housekeeping yang membersihkan kamar itu.
Sontak video ini membuat warganet berpikir bahwa housekeeping mana yang tidak semangat bekerja jika uang tipnya melimpah seperti itu.
Video tersebut diunggah akun Instagram @denpasarnow dan mengundang beragam komentar dari warganet.
Baca Juga: Tips Mempersiapkan Staycation Murah di Bali Saat Peak Season, Cicil Pesan Hotel
“suka dan enaknya di hk,” komentar @krisnaaaa____0.
“Full senyum ,” sahut @_rikaajayantii.
“Impian pegawai hotel. Gpp gaji UMK yg penting tiap hari kayak gini,” tulis @detudenit.
“Intine bersyukur blii ,” ujar @official_miscot.
Kontributor : Kanita
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...