SuaraBali.id - Dua pelatih asal Jepang mendatangi Bali United Academy dalam membagikan ilmu dasar untuk sepak bola kepada para siswa hari Selasa (16/4/2024) sore.
Pelatih asal Jepang ini datang di saat para siswa sudah memasuki pekan kelima program latihan.
Dua pelatih ini pun berbagi ilmu kepada tim kategori U-16 di Training Center Bali United di Pantai Purnama, Gianyar, Bali.
Para pelatih ini berasal dari sekolah sepak bola yang khusus memiliki lisensi khusus dalam melatih siswa bernama Ragate School.
Regate School merupakan sekolah sepak bola khusus dalam menggiring bola di lapangan yang berasal dari Jepang dan sudah berkembang juga di Thailand.
Mereka adalah Takuya Okuhira dan Yusuke Kato yang menjadi pelatih khusus kepada para siswa Bali United Academy.
Menurut Takuya Okuhira awalnya para siswa sedikit kurang percaya diri dalam mencoba melatih menggiring bola di lapangan.
“Mereka bekerja keras dengan skill yang mereka miliki. Awalnya saya terkejut dengan mereka mengapa mereka takut untuk mencoba. Kemudian saya mengajari mereka untuk bisa percaya diri dan mereka fokus menikmati latihan yang saya berikan. Ini pengalaman luar biasa untuk saya dan mereka,” jelas Takuya sebagaimana dilansir laman resmi Bali United.
Sedangkan Yusuke Kato menerangkan bila ilmu yang diberikan adalah hal baru bagi mereka yang sulit tetapi senang untuk dilakukan.
Baca Juga: 300 Arsip Termasuk Surat Cinta Bung Karno Dan Fakta Baru Soal G30S/PKI Dikumpulkan
“Saya juga awalnya terkejut karena mereka memperoleh ilmu baru untuk pertama kali. Awalnya memang sulit tetapi mereka berani mencoba dengan baik. Saya berharap bisa kembali datang mengajari mereka dan mereka juga belajar bersama-sama lagi karena kita semua senang,” terang Yusuke.
Bali United Academy saat ini diikuti oleh 180 siswa yang masuk dalam lima kategori kelompok usia yaitu U8, U10, U12, U14 dan U16.
Program latihan ini pun sudah memasuki pekan kelima dan dalam waktu dekat akan dibuatkan turnamen untuk mengasah kemampuan dari para peserta didik dari Bali United Academy.
Dengan ilmu baru dari dua pelatih asal Jepang ini tentu harapannya dapat menambah skill dan teknik bermain mereka di lapangan hijau.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain