SuaraBali.id - Sarang laba-laba umumnya kita temui di rumah-rumah atau pada bangunan yang sudah lama tidak dihuni, bahkan tidak terjamah lagi dengan kehidupan manusia.
Sehingga bangunan tersebut kotor dan penuh dengan sarang debu. Hal inilah yang sering mengundang laba-laba menghampiri dan membuat sarang di tempat tersebut.
Namun berbanding terbalik dengan fenomena yang satu ini. Fenomena ratusan bahkan ribuan laba-laba bersarang di kabel listrik ini kerap ditemui di daerah Batur, Kintamani, Bangli.
Belum diketahui pasti apa penyebabnya, namun ratusan laba-laba tersebut bak sudah menjadikan kabel Listrik di sana sebagai rumahnya.
Dalam sebuah video milik akun Tiktok emma memperlihatkan pemandangan dari ribuan laba-laba tersebut.
Mereka tampak membuat sarang ditengah-tengah kabel listrik. Karena terlalu banyak jumlahnya, sehingga dari kejauhan pun sukses membuat bulu kuduk merinding.
Bahkan, semua ukuran dari laba-laba ini ada, mulai dari kecil hingga yang paling besar. Video yang diunggah akun tiktok emma ini kemudian diposting ulang akun Instagram @infobali.viral dan mengundang beragam komentar dari warganet.
“iya pas sya pulng dri pura Besakih bynk banget jaring laba" pdhal msih ada yg huni kyk ga di rawat ,” aku @sintadewi8002.
“Lg musim kli. Alam mah gtu,” sahut @ulum123456789.
Baca Juga: Pemudik dan Wisatawan Berlomba Padati Pantai Kuta Pasca Lebaran, Jalanan Pun Macet
“Awal Mula Akan Muncul nya SPIDERMAN Kayaknya,” ucap @bangkamil_12.
“Awal lalat byk sekarang laba2 ” tulis @gekayuulik.
Kontributor : Kanita
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto