SuaraBali.id - Peningkatan jumlah penumpang dan kendaraan yang meninggalkan Bali dari H-6 sampai H-5 lebaran terjadi di Pelabuhan Gilimanuk, Bali.
Lonjakan penumpang ini terjadi hingga Jumat (5/4/2024) pukul 08.00 WITA. Sampai pagi tadi tercatat totalnya mencapai 168.079 orang.
Hal ini berbeda dengan kondisi pada H-7 Idul Fitri yang hanya terdapat 25.230 penumpang dan kendaraan.
Pengawas Satuan Pelayanan Pelabuhan Kelas I Penyeberangan Gilimanuk, I Made Ria Fran Dharma Yudha, memastikan adanya lonjakan arus mudik.
Baca Juga: Penumpang KM Mutiara Ferindo Asal Lampung Jatuh di Perairan Buleleng
Pelayaran di Selat Bali menggunakan pola delapan trip dengan skema padat. Kapal yang dioperasikan hanya 32 unit dan 2 kapal berkapasitas besar untuk mengurai antrean.
“Kendaraan logistik belum diprioritaskan, fokus pada kendaraan roda dua dan empat yang membawa pemudik,” ungkapnya sebagaimana diwartakan beritabali.com – jaringan suara.com.
Sedangkan menurut Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, lonjakan arus mudik di Pelabuhan Gilimanuk terjadi antrean hampir selama 1 jam karena kerusakan portal elektrik di pintu 2 menuju Pelabuhan.
Waktu rawan antrean di Pelabuhan Gilimanuk terjadi di tengah malam sampai dengan pagi hari.
“Saya menyarankan agar pemudik yang menggunakan kendaraan kecil melintas Gilimanuk di siang hari sampai sore hari, sedangkan sepeda motor di malam hari untuk menghindari panas,” imbuhnya.
Baca Juga: Niat Mudik Lebih Awal Hindari Macet, Hendi Malah Terjebak 7 Jam di Gilimanuk
Berita Terkait
-
Izinkan Mobil Dinas untuk Mudik, Wali Kota Depok Bisa Diperiksa dalam Kasus Korupsi
-
Apes, Dipakai Mudik Mobil Daihatsu Xenia Malah Rusak Kena Ledakan Balon Udara
-
Rekor Mudik Lebaran 2025! KAI Angkut 2,2 Juta Penumpang, Stasiun Ini Paling Ramai
-
5 Jurus Ampuh Cegah Stres Saat Perjalanan Arus Balik Mudik Lebaran 2025
-
Mudik Hemat! Damri Bagi-Bagi Diskon 20 Persen untuk Arus Balik Lebaran 2025
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Terupdate April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
Terkini
-
Pemudik dari Bali Jadi Korban Ledakan Petasan Balon Udara yang Diterbangkan Anak-anak
-
Belasan Granat Aktif Ditemukan di Huntara Pengungsi Gunung Lewotobi Laki-laki
-
Nyepi Jembrana Jadi Sorotan: Gubernur Koster Rencanakan Pertemuan dengan Tokoh Islam di Bali
-
Nasabah BRI Diimbau Waspada, Ini Tips Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber
-
Jadwal Pertandingan Bali United di Liga 1 Bulan April 2025, Teco Minta Pemain Jangan Gendut