SuaraBali.id - Satu orang penumpang KM Mutiara Ferindo I dikabarkan jatuh dari atas kapal di Perairan Banyuwedang Buleleng, Bali, Kamis (4/4/2024) sekitar pukul 20.17 Wita.
Kapal tersebut berangkat dari Gili Mas Lombok hendak menuju Tanjung Wangi, Banyuwangi.
Kepala Kantor Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali), I Nyoman Sidakarya menjelaskan bahwa korban belum ditemukan.
"Sesaat setelah kejadian, para ABK kapal sempat melakukan pencarian hingga pukul 22.20 Wita namun tidak berhasil menemukan korban," terangnya.
Menurut informasi yang diterima petugas siaga Kantor (Basarnas Bali) diketahui identitas korban atas nama Hamdan Wibowo (30) dengan alamat yang tercatat dalam kartu identitas yakni Karangsari Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Peringsewu, Lampung.
Basarnas Bali menggerakkan personil dari Pos SAR Buleleng menuju lokasi. Penyisiran di laut dilakukan menggunakan RIB dengan dilengkapi peralatan AQUA Eye.
Tim SAR gabungan bergerak dari Teluk Gilimanuk dan akan mencari di seputaran area korban terjatuh dengan luas sekitar 6 Nm2.
Selain dari Pos SAR Buleleng, unsur SAR yang terlibat yakni Polair Polres Buleleng, Pos Polair Teluk Terima, TNI AL Pos Celukan Bawang, Polsek Grokgak, Bhuama Bali Rescue dan Masyarakat.
Baca Juga: Ngerebeg di Desa Adat Tegalalang, Iring-iringan Warga Dengan Wajah Diwarnai
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain
-
Tradisi Unik Jelang Ramadan di Tengah Umat Hindu Bali
-
Ingin Tetap Langsing Saat Puasa? Ini Tips Diet di Bulan Ramadan
-
Kepala Kantor BPN Bali Lawan Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
-
Status Gunung Ile Lewotolok Naik Jadi Siaga, Ribuan Gempa Tercatat