SuaraBali.id - Seorang Warga Negara (WN) Rusia bernama Vladimir Kolesov diamankan setelah mengamuk dan merusak fasilitas yang ada di sebuah restoran yang ada di kawasan Seminyak, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung. Peristiwa tersebut awalnya terjadi pada Rabu (28/2/2024) lalu.
Sekitar pukul 10.00 WITA, Vladimir datang ke TKP dengan membawa senjata tajam. Dia langsung mengamuk dan merusak restoran dengan senjata tajam yang dibawanya.
Namun, saat itu Vladimir belum tertangkap dan baru bisa dilaporkan oleh pegawai restoran yang saat itu berada di TKP serta pemilik restoran yang mengecek kondisi restorannya melalui rekaman kamera pengawas.
“Mengenai adanya bule yang mengamuk dan melakukan perusakan dengan membawa sajam di restoran tempat pelapor bekerja,” ujar Kapolsek Kuta, AKP I Ketut Agus Pasek Sudina pada Senin (4/3/2024).
Baca Juga: Viral, Serangan Lebah Sempat Ganggu Pengendara di Tol Bali Mandara
Vladimir diketahui merusak kaca display menu serta furnitur yang ada di restoran itu. Selain itu, tangga dan kunci gembok yang ada di restoran tersebut juga dirusak. Sehingga, pemilik restoran itu mengalami kerugian yang ditaksir mencapai Rp10 juta.
“Bule Rusia merusak kaca display menu dan furniture. Merusak gembok dan tangga restoran sehingga korban mengalami kerugian sekitar Rp10 juta,” imbuhnya.
Tak hanya sekali itu saja, Vladimir juga berupaya melakukan perusakan di tempat yang sama pada Jumat (1/3/2024) sekitar pukul 05.00 WITA. Namun, saat itu bule Rusia itu langsung dilaporkan dan diamankan oleh warga.
Polisi yang ada saat itu juga mengamankan beberapa senjata tajam yang dibawanya meliputi sebuah pisau dan gunting. Selain itu, sebuah kapak juga ditemukan dalam sepeda motor yang dibawa Vladimir.
“Unit Reskrim mendapat informasi pelaku menbuat ulah lagi membawa sajam di lokasi yang sama. Kemudian dilakukan penangkapan dibantu warga dan mengamankan sajam yang dipakai merusak,” tutur Agus.
Baca Juga: Peselancar Asal Bali Rio Waida Lolos ke Olimpiade 2024 Paris
Sementara itu, dihubungi terpisah Kasi Humas Polresta Denpasar AKP I Ketut Sukadi menjelaskan jika dugaan motif perusakan itu dikarenakan pelaku yang mengalami depresi. Namun, Sukasi masih belum menjelaskan dugaan pasal yang disangkakan kepada Vladimir.
“(Motifnya) diperkirakan Depresi,” ujarnya singkat saat dihubungi pada Senin (4/3/2024).
Kontributor : Putu Yonata Udawananda
Berita Terkait
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel 'Tari Bumi', Kehidupan Perempuan Bali di Tengah Tekanan Kasta
-
Unjuk Kekuatan, Putin Klaim Rusia Punya Senjata Tak Tertandingi oleh Negara Manapun
-
Putin Tunjukkan Kekuatan Militer Rusia, Uji Rudal Baru dan Ancaman Balas Dendam
-
Tangan Vladimir Putin Tampak Membeku saat Pidato, Beragam Spekulasi Mengenai Kondisi Kesehatannya Jadi Perbincangan
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Tiket Ludes 2,5 Bulan, OPPO Run 2024 Sukses Gelar Event Olahraga di Bali
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2