SuaraBali.id - Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 baru saja digelar serentak di Indonesia pada Rabu (14/02/2024) kemarin.
Semua Masyarakat Indonesia, dari Sabang sampai Merauke berbondong-bondong datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk menyoblos, menyuarakan hatinya melalui surat suara.
Yah, untuk membuat surat suara hukumnya sah, kita harus menyoblos salah satu pasangan calon presiden maupun calon legislative di bagian fotonya maupun Namanya.
Jika tidak sesuai dengan peraturan yang ada, maka suara kita dianggap tidak sah dan tidak terhitung. Seperti salah satu contohnya kejadian di Bali ini.
Beberapa Masyarakat justru menyuarakan hatinya melalui sebuah coretan di surat suara. Mereka seolah curhat di kertas tersebut dan tidak mau menyoblosnya.
Dalam sebuah video yang diunggah akun Instagram @denpasarnow, para panitia KPPS menunjukkan bukti coretan di setiap surat suara.
“SING NGERANANG BAES MUDAH CI JAK ONYE,” bunyi salah satu tulisan di surat suara, dikutip dari Instagram @denpasarnow, pada Kamis (15/02/2024).
Jika diterjemahkan, arti kalimat tersebut adalah ‘Gak bikin beras murah kamu semuanya,’. Hal ini seolah menunjukkan bahwa sosok pemilih tersebut kurang puas dengan hasil kerja para petinggi selama ini.
Pasalnya, siapapun pemimpinnya, mereka rakyat kecil tetap tercekik dengan kenyataan bahan-bahan sembako mahal. Padahal mereka harus mencukupi hidupnya setiap hari dengan membeli sembako tersebut.
Baca Juga: Ketua DPRD Bali : Saya Titip Brimob Sikat Saja Kalau Ada yang Mengacaukan Kantor DPRD Ini
Tak hanya itu, di surat suara lainnya juga tertulis coretan 1 kata namun maknanya begitu mendalam. Mereka menuliskan kata ‘Koruptor’, kata tersebut tentu untuk menyindir para petinggi yang belum bisa amanah menjalankan tugasnya.
Bahkan, mereka nekat melakukan praktik korupsi demi kesejahteraan hidupnya sendiri tanpa memikirkan banyaknya kerugian yang ditanggung rakyat.
Kontributor: Kanita Auliyana Lestari
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain