SuaraBali.id - Kota Denpasar sebagai ibu kota Provinsi Bali juga memiliki sejumlah tempat yang biasa menyelenggarakan acara seni budaya. Ada beberapa tempat yang representative untuk menyelenggarakan event mulai dari pameran karya seni, tari hingga perkumpulan.
Inilah lima tempat yang biasa jadi tempat penampilan seni budaya di Kota Denpasar sebagaimana direkomendasikan di laman denpasarkota.go.id.
1. Taman Budaya Art Center
Art Center merupakan pusat pementasan kesenian di Bali. Lokasinya yang luas yang terdiri dari beberapa panggung membuat Art Center sebagai tempat multi fungsi dalam hal kebudayaan.Ada beberapa panggung mulai dari Kalangan Ratna Kanda, Kalangan Ayodya, Madya Mandala, Gedung Ksirarnawa, Kalangan Angsoka, hingga Panggung Terbuka Ardha Candra.
Pendirian Art Center ini digagas oleh Gubernur Bali keenam yaitu Prof Ida Bagus Mantra. Art Center terletak di Jalan Nusa Indah, dan bersebelahan dengan kampus ISI Denpasar. Event terbesar yang dilaksanakan di Art Center yaitu Pesta Kesenian Bali (PKB) yang dilaksanakan setiap tahun sejak tahun 1979.
2. Penggak Men Mersi
Penggak Men Mersi terletak di jalan WR Supratman No.169, Sumerta Kelod, Denpasar Timur, Kota Denpasar, Bali Di sini juga diadakan berbagai macam pementasan budaya Bali baik tradisional maupun modern.
Sanggar ini berdiri awal tahun 2010 atas prakarsa Anak Agung Gede Ngurah Kusumawardana untuk memberi ruang berekspresi bagi anak-anak dan remaja dalam berbagai bentuk seni pertunjukan, dialog, serta aktivitas kreatif lainya.
3. Rumah Sanur-Creative Hub
Baca Juga: Perbedaan Upacara Otonan Dan Ulang Tahun Bagi Umat Hindu Bali
Berlokasi Jalan Danau Poso No.51A, Sanur, Banjar Semawang, Kota Denpasar, Bali, Rumah Sanur sering menjadi tempat pagelaran budaya. Selain itu juga ada pentas musik dan kegiatan seni lainnya.
4. Taman Baca Kesiman
Selain sebagai tempat untuk membaca dengan koleksi ribuan buku, Taman Baca Kesiman juga menjadi salah satu tempat berkesenian di Denpasar. Taman Baca ini berlokasi di Jalan Sedap Malam No.234, Kesiman, Denpasar Timur, Kota Denpasar, Bali. Di tempat ini sering diadakan pertunjukan teater, musik, maupun diskusi tentang berbagai hal mulai dari masalah budaya, hingga isu sosial kekinian.
Di Lapangan Puputan Badung ada sebuah panggung pada sisi selatan yang sering digunakan sebagai tempat pementasanSeni budaya. Misalkan saja saat perhelatan Denpasar Festival. Selain itu, setiap Sabtu dan Minggu, di sini juga dilaksanakan pentas budaya untuk sanggar anak di Kota Denpasar.
Berita Terkait
-
Buron Hampir Tiga Tahun, Terpidana Kredit FIktif Mila Indriani Ditangkap di Bali
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen