SuaraBali.id - Bakal calon presiden (capres) Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP), Anies Baswedan ikut menanggapi soal fenomena turis nakal di Bali.
Menurutnya untuk memulangkan turis-turis nakal ini sangat mudah.
Ia pun menyebut gampang sekali dengan cara seperti ini kepada Najwa Shihab.
"Gampang sekali, tinggal diantar ke airport, masukkan pesawat, dan bye-bye silakan pulang ke kampung halaman Anda, selesai," ujar Anies saat acara Mata Najwa on Stage seperti disiarkan di Youtube Universitas Gadjah Mada (UGM), Selasa (19/9/2023).
Menurut mantan rektor Universitas Paramadina ini, menegakkan aturan adalah solusi agar turis yang tidak memberi kontribusi bagi Indonesia tak menetap di Bali.
Ia pun menyebut soal sistem informasi mengenai kedatangan dan kepulangan turis harus ada.
Hal ini supaya warga negara asing yang berkunjung ke tanah air terkendali.
"Sebenarnya penegakan aturan. Dengan adanya sistem informasi yang lebih baik, maka kedatangan kepulangan itu harus terkendali," tuturnya.
Menurutnya turis asing hanyalah merupakan orang yang bisa menetap sementara saja.
Baca Juga: Alasan Umat Hindu Bali Mebanten Pada Pagi Dan Sore Hari
Maka dari itu mereka segera pulang setelah izin menetapnya sementaranya sudah habis.
"Apalagi statusnya turis. Turis itu maknanya sementara, namanya juga turis. Mereka ke sini untuk tur. Dan ketika periodenya selesai dia harus pulang," kata dia.
Namun demikian, Indonesia belum tentu punya sistem yang baik untuk mengawasi para turis tersebut sehingga bisa menetap lebih lama.
"Sering kali kita tidak mengawasi menindak dan belum tentu punya sistemnya. Laksanakan aturan perbaiki sistem dan tindak yang melanggar," ucapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?