SuaraBali.id - Seorang pria WNA (Warga Negara Asing) asal Italia diamankan setelah melakukan tindakan tak senonoh dan viral di media sosial.
Pria berinisial LS (36) itu tertangkap kamera CCTV sedang melakukan hubungan badan dengan seorang wanita di depan rumah warga yang berada di Kelurahan Seminyak, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung.
Peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu (9/9/2023) sekitar pukul 00.45 Wita tengah malam di depan rumah milik IMP. Saat itu, pemilik rumah mendengar anjingnya sedang menggonggong.
Setelah mengecek ke luar, dia mendapati dua orang sedang melakukan tindakan tersebut di depan rumahnya. IMP kemudian mengusir keduanya dan dalam rekaman tampak mereka berdua langsung kabur dari lokasi.
“Pelapor mendengar suara anjingnya mengonggong dan mendapati dua orang sedang melakukan perbuatan tidak pantas di depan rumahnya. Pelapor mengusir keduanya dan setelah memeriksa rekaman CCTV, terlihat bahwa keduanya melakukan perbuatan tidak pantas,” ujar Kapolresta Denpasar Kombes Pol Bambang Yugo Pamungkas.
Setelah dilaporkan, mereka dikejar oleh Tim Unit Reserse Kriminal Polsek Kuta.
Pada Kamis (14/9/2023) lalu, salah satu pelaku berinisial LS itu diamankan di hotel tempatnya menginap yang berada di kawasan Kuta dan langsung diperiksa di Polsek Kuta.
Dalam keterangannya, LS mengaku jika sebelum kejadian tersebut, dia mengaku baru saja kembali dari kelab malam di wilayah tersebut. Di kelab itu juga dia mengaku mengonsumsi minuman keras.
“Dari keterangan awal pelaku, pelaku sebelumnya mengunjungi sebuah kelab malam di Kuta dan mengonsumsi minuman keras,” imbuh Bambang.
Baca Juga: Potret Pemain Drama The Penthouse Jo Soo Min Berlibur di Bali, Ada yang Ketemu?
Di kelab itu juga, dia bertemu dengan perempuan yang merupakan WNI. Setelahnya, mereka sepakat untuk mencari hotel untuk menginap bersama.
Namun, saat berada di TKP, mereka justru melakukan hal tersebut di lokasi.
“Setelah bertemu dengan seorang perempuan, mereka sepakat untuk keluar dari kelab dan mencari hotel. Namun, sampai di lokasi kejadian, keduanya malah melakukan hubungan intim tanpa menyadari adanya CCTV di atas mereka,” tuturnya.
LS kini sedang dilakukan pemeriksaan lebih lanjut di Polsek Kuta. Sementara, perempuan yang berhubungan badan dengan LS kini tengah dicari keberadaannya.
Sebelumnya, rekaman CCTV yang viral memperlihatkan LS yang berpakaian putih asyik berhubungan seks di depan rumah warga dengan seorang wanita yang mengenakan pakaian hitam. Keduanya langsung kabur setelah dipergoki pemilik rumah.
Kontributor : Putu Yonata Udawananda
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto