SuaraBali.id - Menjelang lebaran Idul Fitri, penyebrangan di Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali kembali sibuk.
Hal ini sudah terpantau pada H-8 dan H-7 dimana jumlah kendaraan yang menyebrang dari Bali ke Jawa semakin bertambah.
Namun demikian, puncak arus mudik penumpang dari Pulau Bali ke Pulau Jawa diprediksi terjadi pada H-2 dan H-1 jelang lebaran.
“Prediksi puncak itu diperkirakan pada Rabu dan Kamis,” kata General Manager PT ASDP Indonesia Ferry cabang Ketapang-Gilimanuk, M. Yasin, Selasa (18/4/2023) sebagaimana diwartakan beritajatim – jaringan suarabali.id.
Baca Juga: Menjelang Lebaran, Antrean di Pelabuhan Gilimanuk Mengular 1 Kilometer
Pantauan sementara di lapangan, mulai terjadi antrean kendaraan penumpang di Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali seperti yang terjadi pada Selasa (18/4/2023) dini hari.
Di mana, ratusan penumpang menggunakan roda dua maupun roda empat menumpuk di area pelabuhan. Bahkan, sejumlah kendaraan besar terlihat mengular ke jalan sejauh hampir 1 Kilometer.
Merespons hal ini, M. Yasin, menyatakan pihaknya telah menyiapkan skema layanan angkutan mudik.
“Memang sudah mulai terlihat sejak H-8 dan H-7 itu terus mengalir ya, pada hari Jumat itu motor saja sudah 5.000-an,” ungkapnya.
Peningkatan yang terjadi cukup signifikan ketimbang hari biasa dimana kendaraan beroda naik 37 persen sedangkan pejalan kaki di atas 100 persen.
Pihak otoritas menyatakan siap dengan kemungkinan yang akan terjadi ke depan, termasuk menumpuknya antrean penumpang yang biasa terjadi di sisi Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali.
Berita Terkait
-
Mengenal Post Holiday Blues, Sering Terjadi Usai Libur Lebaran dan Ketahui Cara Mengatasinya!
-
Antisipasi Macet Parah! Korlantas Polri Tambah Personel di Titik Rawan Arus Balik Lebaran 2025
-
5 Film yang Tayang Lebaran Bersaing Ketat, Pabrik Gula Masih Memimpin
-
Kapan Libur Lebaran 2025 Berakhir? Cek Jadwal Sekolah dan Pekerja di Sini!
-
Liga Film Lebaran Geger! 'Pabrik Gula' Tak Terbendung, Norma Terpeleset?
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
5 Restoran di Bali yang Cocok Untuk Acara Makan Bersama Keluarga
-
Thai Lion Air Kini Terbang dari Bali ke Bangkok, Jadwalnya 4 Kali Seminggu
-
Arus Balik dari Jawa ke Bali Mulai Meningkat, Akhir Pekan Diprediksi Jadi Puncaknya
-
7 Kolam Renang di Bali Murah Untuk Liburan Anak-anak
-
Dulu Turis Langsung ke Gili Trawangan, Kini Senggigi Dibidik: NTB Ubah Strategi Pariwisata