SuaraBali.id - Menjelang lebaran Idul Fitri, penyebrangan di Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali kembali sibuk.
Hal ini sudah terpantau pada H-8 dan H-7 dimana jumlah kendaraan yang menyebrang dari Bali ke Jawa semakin bertambah.
Namun demikian, puncak arus mudik penumpang dari Pulau Bali ke Pulau Jawa diprediksi terjadi pada H-2 dan H-1 jelang lebaran.
“Prediksi puncak itu diperkirakan pada Rabu dan Kamis,” kata General Manager PT ASDP Indonesia Ferry cabang Ketapang-Gilimanuk, M. Yasin, Selasa (18/4/2023) sebagaimana diwartakan beritajatim – jaringan suarabali.id.
Baca Juga: Menjelang Lebaran, Antrean di Pelabuhan Gilimanuk Mengular 1 Kilometer
Pantauan sementara di lapangan, mulai terjadi antrean kendaraan penumpang di Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali seperti yang terjadi pada Selasa (18/4/2023) dini hari.
Di mana, ratusan penumpang menggunakan roda dua maupun roda empat menumpuk di area pelabuhan. Bahkan, sejumlah kendaraan besar terlihat mengular ke jalan sejauh hampir 1 Kilometer.
Merespons hal ini, M. Yasin, menyatakan pihaknya telah menyiapkan skema layanan angkutan mudik.
“Memang sudah mulai terlihat sejak H-8 dan H-7 itu terus mengalir ya, pada hari Jumat itu motor saja sudah 5.000-an,” ungkapnya.
Peningkatan yang terjadi cukup signifikan ketimbang hari biasa dimana kendaraan beroda naik 37 persen sedangkan pejalan kaki di atas 100 persen.
Pihak otoritas menyatakan siap dengan kemungkinan yang akan terjadi ke depan, termasuk menumpuknya antrean penumpang yang biasa terjadi di sisi Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali.
Hal ini akan disiasati dengan menambah jumlah kapal.
“Kita imbangi dengan mengoperasikan jumlah kapal yang memadai sehingga tidak terlihat terjadi kemacetan,” katanya.
Berita Terkait
-
Berapa UMP Jawa Timur 2025? Cek Bocoran Terbaru dan Simulasi Hitungannya
-
Tempel Terus Ahmad Luthfi, Jokowi Soal Peluang Menang di Pilkada Jateng: Nggak Usah Sombong
-
Kampanye Akbar di Benteng Vastenburg Solo, Ahmad Luthfi Pamer Didukung Jokowi
-
Ditemani Raffi Ahmad, Luthfi-Taj Yasin Ajak Sejumlah Artis Keliling Pasar: Ada Celine Evangelista hingga Inara Rusli
-
Jubir PDIP Sebut Ada Kepanikan, Ganjar Singgung Efek Jokowi Kampanye di Purwokerto
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
-
AMAN Kaltim: Copot Kapolres Paser, Tuntaskan Kasus Penyerangan di Muara Kate
-
Tragedi di Paser, BEM KM Unmul Tuntut Keadilan dan Perlindungan untuk Masyarakat Adat
-
Ini Alasan Pemerintahan Prabowo Belum Gaspol Bangun Infrastruktur
-
Miris! Ribuan Anggota TNI-Polri Terseret Judi Online, Sinyal Pembenahan?
Terkini
-
Dukung Industri Kreatif, Bank Mandiri Dorong Tenun Tradisional Bali, Lombok dan Kupang Tembus Pasar Global
-
Legenda Nasi Tahu Ni Sarti Sukawati: Kuliner Vegetarian yang Selalu Diburu Wisatawan
-
Dari Pos Pengungsian Gunung Lewotobi, Warga Tetap Dukung Dan Semangati Timnas Indonesia
-
Serangan Fajar Pilkada 2024 Diprediksi Beralih dari Tunai Jadi Uang Digital
-
Raja-raja di Bali Minta Bandara Bali Utara Dibangun di Atas Laut