Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Rabu, 22 Maret 2023 | 13:34 WIB
Beredar video di media sosial, sepasang Warga Negara Asing atau WNA melanggar aturan nyepi di Bali [SuaraBali.id/Istimewa]

SuaraBali.id - Beredar video di media sosial, sepasang Warga Negara Asing atau WNA memasang tenda di sebuah bale bengong.

Lokasinya di pinggir pantai Desa Adat Sukawati. Pada saat Umat Hindu merayakan Nyepi, Rabu 22 Maret 2023.

Karena berada di daerah umum, kemudian WNA tersebut diperingati petugas atau Pecalang.

Kemudian terjadi adu argumen antara WNA tersebut dengan petugas. Karena merasa dirinya benar.

Baca Juga: Suasana Pulau Bali Sepi dan Lengang Saat Hari Raya Nyepi

Mengutip akun instagram @infokerobokan, lokasi bule tersebut memasang tenda di pantai wilayah Desa Adat Sukawati.

Meski diperingati, bule tersebut terlihat tetap ngotot dan tetap menikmati makanan.

Video ini pun mendapatkan berbagai komentar netizen.

"Akhir-akhir ini sering terjadi hal-hal yg sifatnya sangat menggangu bahkan boleh dibilang merugikan aktifitas masyarakat Bali yg dilakukan oleh Wisatawan Asing yg berkunjung ke Bali dari mulai pelanggaran ringan dan pelanggaran berat.. tentunya hal ini sangat menggangu sekali," tulis
rickorikardo_hulk35

"Dari bahasa tubuhnya saja sudah tdk ada respect dan rasa bersalah ke para pecalang. Yg laki sambil makan, yg perempuan sambil lipat kaki, keduanya sambil duduk aja. Model begini tidak usah banyak ngomong, langsung ditindak saja!," tulis syeny_bensawan

Baca Juga: Begini Kondisi Kampung Bali di Bekasi Saat Hari Nyepi 2023, Tenang dan Khusyuk

Load More