SuaraBali.id - Banyak pemimpin dunia yang akan datang ke Bali untuk menghadiri konferensi tingkat tinggi (KTT) G20. Pemerintah pun memberikan bocoran akan siapa saja pemimpin dunia yang mengonfirmasi datang ke, Bali.
Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi mengatakan bahwa pihaknya optimis.
"Cukup banyak," tegasnya saat ditanyai wartawan setelah pertemuan dengan Menteri Keuangan RI Sri Mulyani, Gubernur BI Perry Warjiyo dan Menteri Perekonomian Airlangga Hartarto, Rabu (2/11/2022).
Saat ditanya lagi soal kemungkinan kedatangan Presiden AS Joe Biden, Presiden Rusia Vladimir Putin hingga Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky, Retno Marsudi mengatakan cukup banyak.
"Cukup banyak, kita sangat optimis," ujarnya lagi.
Bocoran serupa juga dikatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Ia memastikan tinggal tiga orang pimpinan negara lagi yang harus dikonfirmasi kehadirannya di G20.
"G20 tinggal tiga yang belum. Nanti akan saya telepon untuk konfirmasi kedatangan beliau," kata Jokowi di sela perhelatan Indo Defence Expo and Forum 2022 di JIExpo Kemayoran.
Jokowi mengemukakan, sekitar 17 negara sudah mengonfirmasi kehadiran mereka di Bali.
Ia mengaku bersyukur, di tengah situasi yang tidak menentu, para pimpinan negara berkesempatan hadir untuk mencari cara pulih dari ancaman krisis.
Baca Juga: Pulang dari Kapal Pesiar, Pemuda Bali Ini Jual Dupa yang Kini Diekspor 7 Ton ke Amerika
"Artinya di situasi yang sangat sulit sekali, beliau-beliau datang itu sebuah kehormatan," kata Jokowi.
Berita Terkait
-
Jens Raven Janji Timnas Indonesia U-23 Tampil Lebih Sangar dan Kuat di Kalender Kompetisi 2026
-
Momen Perayaan Tahun Baru 2026 di Sejumlah Daerah Indonesia
-
Kemenhub Baru Bilang Bali Sepi, Penumpang Pesawat Turun 2 Persen di Nataru
-
Hasil Bali United vs Dewa United di BRI Super League, Duel Taktis Jansen dan Riekerink Seri
-
Prediksi Susunan Pemain Bali United vs Dewa United di BRI Super League, Senin 29 Desember 2025
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025