SuaraBali.id - Supaya kesan yang baik dapat tercipta di lokasi tuan rumah KTT G20 di Bali, Imigrasi KemenkumHAM meminta jangan sampai ada penumpukan antrean terutama menjelang KTT G20 di Bali, 15–16 November 2022 di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali.
Permintaan ini disampaikan oleh Pelaksana Tugas (Plt.) Direktur Jenderal Imigrasi Kemenkumham RI Widodo Ekatjahjana.
Ia kepada jajarannya di Bandara Internasional Gusti Ngurah Rai, Kuta, Badung, Bali, menyampaikan petugas Imigrasi merupakan gerbang terdepan pelayanan sehingga mereka ikut menentukan citra Indonesia di mata para delegasi asing yang tiba di Bali.
“Bulan depan pada November ada perhelatan akbar, yaitu KTT (Konferensi Tingkat Tinggi) G20. Imigrasi menjadi gerbang terdepan dalam pelayanan dan kami memastikan Imigrasi telah siap,” kata Widodo selepas menginspeksi mendadak loket Imigrasi di Bandara Ngurah Rai, Rabu (27/10/2022).
Baca Juga: Luhut Binsar Sebut Bali Sudah Siap Sambut Para Pemimpin Negara di KTT G20
Menurutnya kini kunjungan tamu asing ke Bali mulai meningkat pesat apabila dibandingkan dengan dua tahun lalu pada awal masa pandemi COVID-19.
“Di Bandara I Gusti Ngurah Rai, sehari kedatangan orang asing mencapai 4.000-an. Angka ini sudah meningkat dari hari-hari sebelumnya,” kata Widodo.
Dia meminta jajarannya di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai mempertahankan performa dan menjaga kondisi agar tetap prima saat menyambut para delegasi asing.
Pasalnya, sebanyak 12.000 lebih delegasi asing dijadwalkan ke Bali menghadiri KTT G20 yang sebagian besar acaranya terpusat di Nusa Dua, Badung, pada 15–16 November 2022.
Dalam kesempatan terpisah, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Bali Anggiat Napitupulu menyampaikan Imigrasi telah menyiapkan empat jalur pemeriksaan dokumen perjalanan para delegasi.
Baca Juga: Denting Suara Genta Di Nusa Dua Dibunyikan Ribuan Pemangku Se-Bali Doakan KTT G20
Jalur pertama berlokasi di Terminal VVIP yang diperuntukkan untuk kepala negara dan kepala pemerintahan, sementara jalur kedua di Terminal VIP yang diperuntukkan untuk delegasi setingkat menteri, direktur jenderal, dan pejabat sekelas eselon I
Kemudian, jalur ketiga berlokasi di Terminal GAT, dan keempat di Terminal Kedatangan Internasional untuk delegasi lainnya.
Di Terminal Kedatangan Internasional, Imigrasi telah menyiapkan tiga loket khusus untuk para delegasi KTT G20. Per loket diisi empat petugas sehingga total ada 12 petugas yang mampu melayani 720 delegasi per jam.
“Kami sudah melakukan mapping (pemetaan) dan plotting (penempatan) pegawai yang akan bertugas, termasuk menyiapkan mobile unit (alat pemeriksaan dokumen bergerak) yang digunakan untuk pemeriksaan keimigrasian mengingat kesibukan atau kepadatan pesawat yang akan datang saat itu,” kata Anggiat. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Beda dengan Dewasa, Paspor Anak Masa Berlakunya Berapa Tahun?
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Jokowi Direncanakan Akan Datang ke Bali Demi Kampanyekan Mulia-PAS, Megawati Tidak
-
Kemensos dan Kemen Imipas Jalin Kerjasama Rehabilitasi Sosial Warga Binaan
-
Buntut 'Jalan-Jalan ke Bali', Pengamat Sarankan Pj Bupati Ganti Kadinsos Jika Tak Ingin Kepercayaan Masyarakat Hilang
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2
-
Kunjungan Wisatawan ke Gunung Rinjani Tinggi, Sampah Capai 31 Ton di Jalur Pendakian